Hasil Pertandingan Liga 2 2019 Persik vs Persewar: Lanjutkan Catatan Positif
FOOTBALL265.COM - Partai panas antara Persik Kediri melawan Persewar Waropen tersaji dalam lanjutan Liga 2 2019 wilayah Timur, Minggu (14/07/19). Dalam laga ini, Persewar sukses memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka usai mengalahkan Persik dengan skor 2-0.
Sepanjang pertandingan, tensi panas tak dapat dihindari oleh kedua tim, mengingat baik Macan Putih ataupun Persewar sama-sama mengincar kemenangan di laga ini guna memperpanjang catatan apik mereka, sekaligus mengabsahkan posisi keduanya di klasemen sementara Liga 2 2019.
Persik sejatinya lebih mendominasi sepanjang babak pertama berlangsung. Akan tetapi, berbagai peluang yang didapat oleh Macan Putih selalu berhenti di lini belakang Persewar. Begitupula di awal babak kedua.
Namun, secara mengejutkan Persewar yang terus ditekan mampu mencetak dua gol pada pertandingan ini. Hasil ini pun membuat Mutiara Bakau sukses mengkudeta puncak klasemen dari Persik. Sedangkan Macan Putih harus tergeser ke peringkat ketiga.
Babak Pertama
Sejak babak pertama dimulai, baik Persik maupun Persewar langsung tampil ngotot dengan menekan baris pertahanan masing-masing dalam 10 menit pertama. Namun, tidak ada satupun serangan yang membuahkan hasil untuk kedua tim.
Namun, selepas menit ke-20, Persik lebih banyak menguasai, serta mengancam lini belakang Mutiara Bakau. Sayang dari banyaknya peluang yang didapat oleh Faris Aditama cs, tidak ada satupun yang benar-benar mengancam.
Selang empat menit kemudian, Persik akhirnya mendapatkan peluang emas melalui sepakan sang kapten, Faris. Sayang bola masih membentur pemain Persewar dan hanya menghasilkan sepak pojok.
Di menit ke-39, Persewar akhirnya mampu keluar dari tekanan, dan sukses menciptakan peluang pertamanya pada laga ini. Sayang, peluang tersebut masih belum bisa merubah papan skor.
Di sisa waktu babak pertama, Persik benar-benar menguasai jalannya pertandingan. Namun, solidnya pertahanan Persewar, serta efektifnya perangkap offside yang digunakan mengagalkan peluang demi peluang yang didapatkan oleh Macan Putih. Babak pertama pun berakhir dengan skor kacamata 0-0.
Babak Kedua
Memasuki babak kedua, baik Persik ataupun Persewar yang sama-sama mengincar kemenangan di laga ini, tak menurunkan tempo permainan di babak ini.
Bahkan karena sama-sama ngotot, terdapat beberapa insiden kecil antara pemain yang membuat tensi pertandingan kian memanas.
Tak kunjung memecah kebuntuan, Persik akhirnya memasukan juru gedor andalannya, Septian Bagaskara di menit ke-60. Hanya berselang beberapa menit kemudian setelah masuknya Septian, peluang emas kembali didapat oleh Persewar melalui Daud Kararbo. Sayang tendangannya dari jarak dekat masih mampu diamankan oleh Junaidi.
Memasuki menit ke-69, giliran Persik yang mendapatkan peluang emas. Kesalahan penjaga gawang Persewar, Barep Wahyu, dalam mengantisipasi sepak pojok, gagal dimanfaatkan oleh para pemain Persik.
Hanya satu menit berselang, Macan Putih kembali mendapatkan peluang melalui ujung tombaknya, Septian Bagaskara. Namun, sundulan penyerang muda ini masih berada tipis dari mistar gawang.
Terlalu asyik menyerang, Persik justru harus kebobolan terlebih dahulu dari Persewa di menit ke-81. Mendapatkan umpan silang dari sisi sebelah kanan, Daud Kararbo sukses memecah kebuntuan melalui sundulannya. Persewar sementar unggul 1-0.
Menjelang berakhirnya laga, Persik yang tak mau kalah di kandangnya sendiri, langsung bermain habis-habisan di sisa pertandingan. Begitupula dengan Persiwar yang habis-habisa menjaga keunggulannya.
Alih-alih menyamakan kedudukan, Macan Putih justru kembali kebobolan oleh Persiwar. Kali ini, melalui skema serangan balik Ofri Halitopo sukses menggandakan keunggulan, serta memastikan tiga poin dari kandang Persik.
Hasil ini membuat Persewar sukses menggeser Persik dari puncak klasemen, serta memperpanjang rekor tak terkalahkannya menjadi lima pertandingan.
Sedangkan untuk Persik, mereka harus puas terdampar ke peringkat ketiga, dan ini merupakan kekalahan pertama mereka sepanjang musim 2019 berjalan.