x

Beri Kode, Pelatih Arsenal Akan Datangkan Bintang AC Milan dan Real Madrid Ini

Rabu, 17 Juli 2019 18:03 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Pelatih Arsenal, Unai Emery, memiliki rencana yang sedikit tak masuk akal di bursa transfer musim panas 2019 jika melihat dana yang ia miliki saat ini.

FOOTBALL265.COM - Pelatih Arsenal, Unai Emery, memiliki rencana yang sedikit tak masuk akal di bursa transfer musim panas 2019 jika melihat dana yang ia miliki saat ini.

Emery hanya memiliki uang kurang lebih 40 juta poundsterling atau sekitar Rp693 miliar untuk belanja pemain di bursa transfer musim panas 2019. Hal tersebut dikarenakan mereka gagal untuk menjuarai Liga Europa 2018/19 dan lolos ke Liga Champions 2019/20.

Sampai saat ini, The Gunners baru mengajukan penawaran serius kepada dua pemain, yaitu Kieran Tierney dari Celtic sebesar 25 juta poundsterling (sekitar Rp433 miliar) dan Wilfried Zaha dari Crystal Palace sebesar 40 juta poundsterling (sekitar Rp693 miliar).

Baca Juga

Meskipun ada kabar bahwa kedua klub tersebut telah menolak proposal yang diajukan pihak Arsenal, Emery justru tetap percaya diri dengan mengatakan bahwa ia akan mendatangkan beberapa pemain baru dengan harga yang cukup mahal.

"Target kami adalah mendapat tiga atau empat pemain baru yang benar-benar bisa meningkatkan performa tim kami saat ini," ujar Emery seperti dilansir dari laman portal berita olahraga BBC News.

Baca Juga

"Kami telah memiliki banyak pemain yang sangat baik, bahkan para pemain muda yang juga memiliki kualitas baik, akan tetapi tetap akan mendatangkan pemain yang sangat mahal untuk dimasukkan ke dalam skuat kami," pungkasnya.

Meski demikian, tidak ada informasi lebih lanjut terkait siapa dan dari klub mana para pemain mahal yang dimaksudkan tersebut. Namun, selain Tierney dan Zaha, Arsenal juga sedang menaruh minat kepada Franck Kessie dari AC Milan, Dani Alves dari Paris Saint-Germain, Dani Cebalos dari Real Madrid, dan lain-lain.

Bursa TransferDani AlvesArsenalWilfried ZahaUnai EmeryDani CeballosSepak Bola

Berita Terkini