x

Ungkapan Darije Setelah Menutup Paruh Musim dengan Kemenangan Tanpa Sejumlah Pilar

Selasa, 3 September 2019 19:50 WIB
Penulis: Adriyan Adirizky Rahmat | Editor: Yohanes Ishak
Konferensi Pers PSM Makassar di Media Center Stadion Andi Mattalatta, Makassar, setelah menaklukkan Persela Lamongan dengan skor 2-1 diwakili oleh pelatih Darije Kalezic dan pemain Raphael Maitimo.

FOOTBALL265.COM - PSM Makassar sukses menutup paruh musim Shopee Liga 1 2019 dengan kemenangan 2-1 atas Persela Lamongan. Hebatnya lagi, Willjan Pluim dkk menang meski tidak diperkuat sejumlah pilar.

Sempat tertinggal oleh gol Rafael Oliviera dimenit ke-29, Pasukan Ramang bangkit pada babak kedua dengan gelontoran dua gol. Penalti Amido Balde dimenit ke-64 dan sundulan Willjan Pluim dimenit ke-81 memberi tiga poin di Stadion Andi Mattalatta, Makassar.

Baca Juga

"Kami sempat diragukan karena banyak pemain yang absen pada laga ini. Itu wajar karena Tira, Arema, dan Madura kalah dari lawan-lawannya setelah kehilangan banyak pemain," ungkap Darije Kalezic, pelatih PSM Makassar.

Pelatih sepakbola 49 tahun ini semakin bangga setelah pada laga tersebut, ia tidak dapat memainkan total 11 pemain. Termasuk empat pemain yang sudah hengkang.

"Kami memainkan laga yang sulit lagi. Saya tidak pernah fokus memikirkan pemain yang absen, tapi saya memberikan energi dan kepercayaan kepada pemain yang ada dan mereka membayar dengan baik pada laga tadi," jelas ia.

Baca Juga

Dengan tambahan tiga poin, posisi PSM Makassar di tabel klasemen sementara Shopee Liga 1 2019 tetap ditangga ke-8 dengan 23 poin dari 13 laga. Tertinggal 17 poin dari Bali United yang memimpin klasemen sementara.

Meski demikian, Pasukan Ramang (julukan PSM Makassar) masih memiliki empat laga tabungan pada putaran pertama yang sebelumnya harus ditunda dengan berbagai alasan.

PSM MakassarLiga IndonesiaLiga 1Darije KalezicBola Indonesia

Berita Terkini