x

Widodo C Putro Yakin Timnas U-23 Indonesia Mampu Bersaing di SEA Games 2019

Kamis, 5 September 2019 13:49 WIB
Penulis: Alfia Nurul Fadilla, Elizabeth Ayudya Ratna Rininta | Editor: Arum Kusuma Dewi
Pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono Putro. (Foto: Aldi Aulia Anwar/INDOSPORT)

FOOTBALL265.COM - Widodo Cahyono Putro memprediksi Timnas U-23 Indonesia dapat bersaing dan menembus final di ajang SEA Games Filipina 2019.

Tim nasional sepak bola Indonesia kali terakhir meraih medali emas SEA Games adalah pada 1991 di Manila, Filipina. 

Indonesia mengalahkan Thailand pada laga final, lewat drama adu penalti dengan skor akhir 4-3. Salah satu pemain yang memperkuat Merah Putih kala itu adalah Widodo Cahyono Putro.

Baca Juga

Jelang SEA Games 2019 yang akan diselenggarakan pada 30 November-11 Desember nanti, INDOSPORT berkesempatan untuk mewawancarai Widodo Cahyono Putro.

Widodo Cahyono Putro memprediksi Timnas U-23 Indonesia dapat bersaing dengan negara lain di ajang bergengsi yang digelar di Filipina tersebut. 

"Kalau saya menilai, mereka harus finish. Dan saya harapkan, saya doakan, mudah-mudahan bisa ke final," katanya.

Baca Juga

Selain itu, pria yang kini menukangi Persita Tangerang tersebut juga memberi tanggapan terkait perkembangan sepak bola pada saat ini. 

Ia menjelaskan bahwa dahulu sepak bola hanya mengandalkan fisik bukan taktik. Namun, seiring berkembangnya sepak bola di dunia, mau tidak mau Indonesia harus bisa beradaptasi.

"Ya kalau dulu memang sepak bolanya konvensional, sepak bolanya belum berkembang seperti sekarang," ujar eks pelatih Bali United tersebut. 

Baca Juga

"Yang terpenting dulu cuma lari kejar, lari kejar. Cuma memang sekarang taktikal, perkembangan sepak bola modern kita harus bisa mengikuti, bisa adaptasi," lanjutnya.

Sementara itu, jelang ajang SEA Games 2019, Indra Sjafri mengajak 30 pemain mengikuti TC Timnas U-23 di Yogyakarta.

Widodo C. PutroTimnas Indonesia U-23Bali UnitedLiga IndonesiaSEA Games 2019Bola Indonesia

Berita Terkini