x

10 Laga Internasional yang Tak Kalah Panas dari Indonesia vs Malaysia

Jumat, 6 September 2019 15:21 WIB
Penulis: Ervan Yudhi Triatmoko | Editor: Isman Fadil
Para pemain Timnas Indonesia tertunduk lesu usai kalah dari Malaysia, Kamis (05/09/2019).

FOOTBALL265.COM – Laga panas nan dramatis tersaji di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (06/09/19) ketika Timnas Indonesia menjamu Malaysia di Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Tak hanya berlangsung dalam tensi tinggi, laga Indonesia vs Malaysia kerap kali dibumbui situasi panas yang terjadi di luar lapangan. Bukti terakhir, laga Pasukan Garuda menghadapi Harimau Malaya di Kualifikasi Piala Dunia 2022 sempat diwarnai kericuhan yang melibatkan suporter kedua kubu.

Indonesia kontra Malaysia sejatinya bukanlah satu-satunya rivalitas panas dua negara di dunia sepak bola. Setidaknya ada 10 laga internasional yang tensinya tak kalah panas dari pertemuan dua negara Asia Tenggara tersebut.

Baca Juga

10. Prancis vs Italia

Dua negara sepak bola, Prancis dan Italia, memiliki rivalitas panas di daratan Eropa. Momen tak terlupakan dalam sejarah rivalitas Prancis dan Italia tentu saja adalah partai final Euro 2000 dan Piala Dunia 2006.

Italia harus menelan kekalahan menyakitkan dari Prancis melalui gol emas David Trezeguet di partai final Euro 2000. Enam tahun kemudian, Italia membalas dendam kesumat pada Prancis lewat kemenangan tak kalah dramatis di laga final Piala Dunia 2006.

Italia menjadi juara Piala Dunia 2006 setelah mengalahkan Prancis di partai final.

9. Chile vs Peru

Atmosfer panas sepak bola Amerika Selatan dimunculkan oleh Chile dan Peru. Meski bukan negara raksasa sepak bola, tetapi Chile dan Peru selalu menyajikan tensi tinggi di setiap pertemuan mereka.

Laga paling terkenang dalam sejarah rivalitas Chile vs Peru adalah duel mereka di tahun 1997 silam. Ketika itu, para pemain Peru sempat menjadi sasaran intimidasi dari pendukung Chile hampir sepanjang pertandingan.

Laga sengit itu akhirnya dimenangkan Chile dengan skor telak 4-0. Bomber legendaris Marcelo Salas menjadi pahlawan kemenangan negaranya berkat torehan tiga gol yang ia lesakkan.

8. Denmark vs Swedia

Dua negara Skandinavia, Denmark dan Swedia, juga terlibat dalam rivalitas panas di dunia sepak bola. Laga Kualifikasi Euro 2008 menjadi salah satu butkti betapa panasnya duel Denmark vs Swedia.

Laga tersebut berakhir ricuh ketika wasit Herbert Fandel memberikan penalti kepada Swedia. Pendukung Denmark yang tidak terima kemudian turun ke lapangan dan menyerang wasit. Denmark pun dihukum kekalahan 0-3 gara-gara kericuhan tersebut.

7. Jerman vs Belanda

Jerman dan Belanda merupakan salah satu rivalitas dua negara sepak bola paling panas di dunia. Duel Jerman menghadapi Belanda tak hanya tentang sepak bola, namun juga mengangkat isu politik dan masalah sosial.

Final Piala Dunia 1974 yang dimenangi Jerman (waktu itu masih bernama Jerman Barat) dengan skor 2-1 atas Belanda disebut-sebut sebagai salah satu final terbaik dalam sejarah sepak bola.

Kisah ludah Frank Rijkaard pada Rudi Voeller pada pertandingan Piala Dunia 1990 juga menjadi salah satu episode paling epic dalam rivalitas panas antara Jerman dan Belanda.

6. Jepang vs Korea Selatan

Dua raksasa Asia, Jepang dan Korea Selatan, saling bersaing demi membuktikan siapa sebenarnya penguasa sepak bola Benua Kuning. Meski terlibat rivalitas panas, tetapi Jepang dan Korea Selatan nyatanya mampu bekerjasama menggelar hajatan Piala Dunia 2002 dengan sangat sukses.

5. Serbia vs Kroasia

Setelah runtuhnya negara Yugoslavia, Serbia dan Kroasia menjelma menjadi kekuatan sepak bola baru di kawasan Balkan. Kedua negara tersebut memang jarang bertemu di laga internasional. Namun sekalinya berjumpa, dipastikan duel panas bakal terjadi.

Pada pertemuan di tahun 2013 lalu, para pemain Serbia bahkan menerima chants sangat provokatif dari para pendukung Kroasia. Laga tersebut akhirnyab dimenangi Kroasia melalui gol Mario Mandzukic dan Ivica Olic.

4. Mesir vs Aljazair

Persaingan Mesir dan Aljazair di dunia sepak bola bukan hanya tentang Mohamed Salah dan Riyad Mahrez. Jauh sebelum era Salah dan Mahrez, Mesir dan Aljazair sudah terlibat rivalitas panas di atas lapangan hijau.

Pertemuan mereka di tahun 1989 lalu menjadi sisi kelam duel Mesir vs Aljazair. Pada pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 1990 itu, laga Mesir vs Aljazair berakhir dengan kericuhan yang melibatkan pemain dan pendukung kedua negara.

3. Inggris vs Skotlandia

Dua negara bertetangga, Inggris dan Skotlandia, juga terlibat dalam rivalitas sengit di dunia sepak bola. Duel keduanya sering kali disebut sebagai Battle of Britain.

Momen-momen ‘ajaib’ kerap kali mewarnai laga Inggris vs Skotlandia. Mulai dari kemenangan telak Skotlandia 5-1 atas Inggris di Stadion Wembley di tahun 1938, hingga tendangan voli spektakuler Paul Gascoigne pada gelaran Euro 1996.

2. Amerika Serikat vs Meksiko

Meski bukan kiblat sepak bola dunia, namun Amerika Utara juga memiliki dua negara yang terlibat dalam rivalitas panas, yakni Amerika Serikat dan Meksiko. Rivalitas kedua negara semakin mendidih terutama pasca gelaran Piala Dunia 1994 yang digelar di Negeri Paman Sam.

Baca Juga

1. Brasil vs Argentina

Tak bisa dipungkiri, duel Brasil vs Argentina adalah laga terpanas di jagad sepak bola. Brasil dan Argentina bukan hanya raksasa sepak bola Amerika Latin, namun juga dunia.

Duel panas Brasil vs Argentina.

Brasil adalah negara tersukses di Piala Dunia dengan koleksi lima gelar juara. Sedangkan Argentina berada di peringkat dua pengoleksi gelar terbanyak Copa America dengan 14 trofi.

Rivalitas tinggi Brasil dan Argentina juga menyeret dua nama legendaris, Pele dan Diego Maradona. Hingga kini, perdebatan siapa yang lebih baik diantara Pele dan Maradona tak kunjung usai.

ItaliaPrancisArgentinaBrasilPiala DuniaTimnas IndonesiaCopa AmericaBola InternasionalEuro 2000Sepak Bola

Berita Terkini