x

Jadwal Liga 2 2019 Hari Ini: Sriwijaya FC vs Persibat Batang

Sabtu, 21 September 2019 08:21 WIB
Penulis: Ervan Yudhi Triatmoko | Editor: Arum Kusuma Dewi

FOOTBALL265.COM – Berikut jadwal pertandingan kompetisi sepak bola Liga 2 2019 yang digelar hari ini, Sabtu (21/09/19), antara Sriwijaya FC vs Persibat Batang dan Babel United vs PSPS Riau.

Lanjutan pekan ke-18 Liga 2 2019 akan melangsungkan dua pertandingan seru. Di Stadion Gelora Jakabaring, Palembang, tuan rumah Sriwijaya FC menjamu Persibat Batang. Sementara di Stadion Dipati Amir, Pangkal Pinang, Babel United meladeni PSPS Riau.

Baca Juga

Laga kandang menjamu Persibat menjadi kesempatan emas bagi Sriwijaya FC untuk mempertahankan posisi puncak klasemen Wilayah Barat. Terlebih, Laskar Wong Kito sedang dalam tren positif setelah tak tersentuh kekalahan dalam tiga laga terakhir.

Menghadapi Persibat yang hingga kini masih terpuruk di peringkat sembilan, Sriwijaya FC berpeluang besar kembali meraih angka penuh di kandang sendiri. Apalagi tim tamu sedang menghadapi masalah inkonsistensi permainan karena hanya mampu mengemas satu kemenangan dari lima laga terkini.

Baca Juga

Duel tak kalah seru juga tersaji di Stadion Dipati Amir ketika sang tuan rumah Babel United kedatangan tamu PSPS Riau. Tim tuan rumah bakal bermain ngotot mengejar kemenangan demi menjaga asa menembus posisi empat besar.

Di sisi lain, PSPS Riau tak punya pilihan selain membawa pulang poin dari lawatannya ke markas Babel United. Tim berjuluk Asykar Bertuah itu butuh tambahan angka untuk lepas dari zona merah.

Jadwal lengkap pertandingan Liga 2 2019 pekan ke-18, Sabtu (21/09/19):

15.30 WIB – Sriwijaya FC vs Persibat Batang

15.30 WIB – Babel United vs PSPS Riau

Sriwijaya FCPersibat BatangPSPS RiauLiga IndonesiaLiga 2Bola IndonesiaBabel United

Berita Terkini