x

Jika Edson Tavares ke Persija, Bambang Pamungkas Bakal Sering Dimainkan?

Jumat, 27 September 2019 13:32 WIB
Editor: Rafif Rahedian
Edson Tavares, logo Persija Jakarta dan Bambang Pamungkas.

FOOTBALL265.COM – Nama Edson Tavares masuk dalam kandidat terkuat untuk menduduki kursi kepelatihan Persija Jakarta di sisa kompetisi Liga 1 2019 ini.

Hal itu dibenarkan langsung oleh CEO Persija Jakarta, Ferry Paulus, beberapa hari lalu. Selain Edson Tavares, ada juga nama Dejan Gluscevic yang masuk dalam daftar target.

“Ada beberapa pelatih yang kita bidik. Salah satunya Edson Tavares. Terus ada juga Dejan Gluscevic,” ujar petinggi Persija tersebut

Jika Edson Tavares benar-benar akan diresmikan Persija pada musim ini, maka Jakmania kemungkinan besar akan lebih sering melihat Bambang Pamungkas (Bepe) di atas lapangan.

Baca Juga

Sejauh ini, Bambang Pamungkas belum pernah dimainkan sebagai starter bersama pelatih Persija. Ia memulai pertandingan dari bangku cadangan sebanyak sembilan kali pada musim ini.

Edson Tavares sendiri diprediksi bakal memberikan kesempatan kepada Bambang Pamungkas untuk masuk dalam starter di kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

Hal itu berkaca pada keputusan Edson Tavares yang kerap kali memberikan menit bermain yang cukup banyak kepada pemain tertua di dunia, yakni Kazuyoshi Miura.

Kazuyoshi Miura berseragam Yokohama FC (Liga Jepang)

Seperti yang diketahui, Kazuyoshi Miura telah menyandang status pemain tertua yang pernah ada di persepakbolaan dunia. Saat ini dirinya sudah menginjak usia ke-52.

Meski usianya sangat tua, Kazuyoshi Miura dipercaya untuk memainkan laga sebanyak 13 kali dan mencetak satu gol bersama Yokohama FC di bawah arahan Edson Tavares.

Setelah Edson Tavares meninggalkan Yokohama, Kazuyoshi Miura sudah tidak lagi mendapatkan kepercayaan untuk memainkan peran di J2 League.

Melihat situasi ini, ada peluang bagi Bambang Pamungkas untuk menjadi teman duet Marko Simic di Liga 1, apabila Edson Tavares benar-benar datang ke Persija.

Baca Juga

Karena pemain yang usianya sudah lebih dari 50 tahun saja masih diberikan kesempatan, apalagi striker yang usianya masih belum menyentuh 40 tahun.

Dengan begitu, sejumlah Jakmania akan lebih semangat menyaksikan pertandingan ketika melihat sang legenda hidup Persija lebih sering bermain.

Sosok Bepe dan Kazuyoshi Miura sendiri sangat dihormati oleh seluruh elemen klubnya masing-masing. Edson Tavares pun tahu dampak positif jika dirinya sering memainkan sosok legenda.

Persija JakartaBambang PamungkasKazuyoshi MiuraLiga IndonesiaLiga 1Bola IndonesiaEdson Tavares

Berita Terkini