x

Kalahkan Arema, Persipura Tolikara ke Puncak Klasemen Liga 1 Putri

Minggu, 3 November 2019 17:04 WIB
Penulis: Sudjarwo | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Persipura Tolikara kembali merebut posisi puncak klasemen Grup B Liga 1 Putri usai mengalahkan Arema FC Putri dua gol tanpa balas.

FOOTBALL265.COM - Persipura Tolikara kembali merebut posisi puncak klasemen Grup B Liga 1 Putri usai mengalahkan Arema FC Putri dua gol tanpa balas di laga perdana seri ketiga, Stadion Cenderawasih, Biak, Sabtu (2/11/19).

Kemenangan tersebut sekaligus membalaskan kekalahan Persipura di laga seri kedua yang digelar di Bali, berapa waktu lalu.

Baca Juga

Sang pelatih, Samuel Brally Weya lantas mengucap syukur atas hasil tersebut. Yang mana timnya berhasil kembali ke puncak klasemen.

'Kita bersyukur atas kemenangan ini. Kita berhasil menang di laga perdana seri ketiga Grup B," ujar Samuel usai laga.

Ia berjanji, sebagai tuan rumah, timnya akan berjuang semaksimal mungkin demi menyapu bersih tiga laga berikutnya di Grup B Liga 1 Putri menghadapi Persebaya Surabaya, Bali United dan PSM Makassar.

"Kita optimistis bisa mendapatkan poin penuh di sisa 3 pertandingan nanti," pungkasnya.

Baca Juga

Persipura kini memuncaki klasemen Grup B Liga 1 Putri dengan perolehan 22 poin atau unggul 1 poin dari Arema FC Putri.

Liga IndonesiaBola IndonesiaLiga 1 PutriArema FC PutriPersipura TolikaraBerita Liga 1

Berita Terkini