Detik-detik Pemain Persija dan Borneo FC Berbagi Kemesraan Sebelum Laga Liga 1
FOOTBALL265.COM - Persija Jakarta harus menjalani laga berat melawan Borneo FC di laga tunda pekan ke-4 Liga 1 2019 hari ini, namun pemain mereka justru berbagi kemesraan dengan lawan.
Membutuhkan tiga poin penuh untuk terus menjauh dari zona degradasi, Persija Jakarta harus menghadapi lawan berat Borneo FC di laga tunda pekan ke-4 Liga 1 2019 hari ini, Senin (11/11/19).
Meski tak mudah, melawan klub yang kini menghuni peringkat empat, pemain-pemain Persija justru terlihat sangat santai dalam menyambut pertandingan.
Bahkan sebelum memasuki lapangan, Cikarang pemain Persija Jakarta terlihat sangat santai, berbagi kemesraan dengan pemain Borneo FC di lorong Stadion Wibawa Mukti.
Saalh satunya dilakukan oleh penggawa asing Persija, Rohit Chand. Pemain asal Nepal itu terlihat memeluk mesra pemain Borneo FC, Renan Silva, yang notabene mantan rekan setimnya musim lalu.
Bukan hanya Rohit Chand, bek Ryuji Utomo, juga terlihat mesra berjabat tangan dan bersenda gurau dengan Terens Puhiri. Pemain yang sama-sama bersamanya pernah merumput di Liga Thailand.
Kemesraan juga terjadi kala Ryuji Utomo dan Rohit Chand kompak menggoda pemain Borneo FC, Ambrizal Umanailo. Pemain muda yang juga pernah berseragam Persija Jakarta di Liga 1 2017.