Sukses Kalahkan Juventus, Pelatih Lazio Enggan Bicarakan Scudetto
FOOTBALL265.COM – Pelatih Lazio, Simone Inzaghi, enggan membicarakan kans meraih scudetto usai sukses menekuk Juventus dalam lanjutan pekan ke-15 kompetisi sepak bola Serie A Liga Italia 2019-2020, Minggu (08/12/19) lalu.
Menurut Inzaghi, bisa mengakhiri rekor tak terkalahkan Juventus tentu merupakan hal yang luar biasa. Tak hanya sukses memutus catatan unbeaten Si Nyonya Tua, kemenangan itu juga membuat Gli Aquilotti kini mantap di posisi tiga besar klasemen sementara Serie A.
Meski demikian, Simone Inzaghi belum mau berpikir tentang peluang menjadi juara. Ia pun meminta anak asuhnya untuk tetap membumi dan fokus pada laga-laga selanjutnya.
“Scudetto? Kami hanya ingin menikmati kemenangan itu dan tidak ingin merasa puas. Tim ini memiliki lingkungan yang bagus dan sebisa mungkin kami harus menjaga keseimbangan,” tutur Inzaghi, dikutip dari laman sepak bola Sky Sport.
Kemenangan atas Juventus memang membuat Simone Inzaghi merasa senang melihat daya juang para pemain Lazio. Menurutnya, merupakan hal yang sangat penting untuk tetap tampil konsisten hingga akhir musim nanti.
“Kami telah menunjukkan konsentrasi tinggi saat menghadapi Juventus. Para pemain melakukan hal-hal sederhana namun sempurna. Itu yang membuat kami merasa bahagia,” imbuh Inzaghi.
Seperti diketahui, Lazio berhasil mengalahkan Juventus dengan skor meyakinkan 3-1. Tiga gol Gli Aquilotti dicetak oleh Luiz Felipe, Sergej Milinkovic-Savic, dan Felipe Caicedo. Sedangkan satu-satunya gol Si Nyonya Tua dicetak oleh Cristiano Ronaldo.
Kemenangan tersebut membuat Lazio memantapkan posisinyadi peringkat tiga klasemen sementara Serie A Italia dengan koleksi 33 poin dari 15 laga. Sedangkan Juventus kini berada di peringkat dua dengan raihan 36 poin, terpaut dua angka dari tim pemuncak klasemen Inter Milan.