Inilah 5 Pemain Terbaik Indonesia 2019 Versi Media Amerika Serikat, Ada Yanto Basna
FOOTBALL265.COM - Media Amerika Serikat, Fox Sports Asia, baru saja merilis lima pemain terbaik Indonesia pada 2019 dan ada nama-nama kejutan di dalamnya.
Dalam lima pemain terbaik Indonesia 2019 ada dua pemain naturalisasi dan top skor Timnas Indonesia U-23 di sepak bola SEA Games 2019 Filipina.
Namun ada nama mengejutkan yakni pembuat blunder saat membela Timnas Indonesia melawan Malaysia di leg kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 lalu.
Berikut 5 pemain terbaik Indonesia 2019 versi Fox Sports Asia:
1. Ilija Spasojevic (Bali United)
Pemain naturalisasi berdarah Montenegero tersebut berhasil meraih prestasi di Liga 1 2019 dengan mengantarkan Bali United menjadi juara untuk pertama kalinya.
Ia berhasil mencetak 16 gol dalam 30 pertandingan bersama skuat Serdadu Tridatu.
Memang pada akhir kompetisi dirinya sedang mengalami gonjangan hati karena meninggalnya kekasih tercinta bernama Lehly Arief Spasojevic.
2. Osvaldo Haay (Persebaya Surabaya)
Pemain mungil asal klub Persebaya Surabaya ini merupakan bintang Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2019 Filipina. Meski gagal membawa Timnas Indonesia U-23 meraih medali emas, namun Osvaldo Haay berhasil mencetak 8 gol.
3. Fadil Sausu (Bali United)
Meski sudah berusia 34 tahun, kapten Bali United ini selalu menjadi motor serangan pasukan Stefano Cugurra Teco. Fadil Sausu menjadi bagian kesuksesan Bali United meraih gelar juara Liga 1 2019.
4. Rudolof Yanto Basna (Sukhothai FC)
Yang cukup menarik perhatian adalah Rudolof Yanto Basna. Pemain berusia 24 tahun ini dinilai oleh Fox Sports Asia menjadi salah satu yang terbaik di Indonesia.
Yanto Basna kebobolan 16 gol dalam lima pertandingan di Kualifikasi Piala Dunia FIFA 2022 saat menjaga barisan belakang Timnas Indonesia.
Namun keberaniannya bertahan di ketatnya Liga Thailand membuatnya masuk dalam 5 pemain terbaik Indonesia 2019.
Menurut kabar yang beredar, Yanto Basna saat ini telah resmi hengkang dari Sukhothai FC ke klub juara Piala Liga Thailand 2019, PT Prachuap FC.
5. Beto Goncalves (Madura United)
Pemain naturalisasi berdarah Brasil ini masih gacor di Liga 1 2019 meski usianya sudah 37 tahun.
Alberto Goncalves alias Beto sudah mengemas 17 gol di Liga 1 2019. Beto juga masih menjadi langganan ketika Timnas Indonesia bertanding di Kualifikasi Piala Dunia 2022.