Bakal Korbankan Satu Pemain, AS Roma Siap Datangkan Bintang Ajax Amsterdam
FOOTBALL265.COM - Klub sepak bola Serie A Liga Italia, AS Roma, kabarnya tengah menaruh minat pada pemain Ajax Amsterdam, Joel Veltman, untuk mereka boyong pada bursa transfer musim dingin (Januari) 2020.
AS Roma saat ini memang sudah berhasil menempati peringkat empat di klasemen sementara Serie A Liga Italia. Klub yang berjuluk Giallorossi itu menorehkan 35 poin, hasil dari 10 kali menang, lima kali imbang, dan dua kali kalah. Namun, mereka masih terpaut tujuh poin dari Inter Milan di posisi satu.
Dengan situasi ini, AS Roma tentu membutuhkan beberapa pemain baru untuk memperkuat pasukan Paulo Fonseca agar lebih kompetitif lagi atau setidaknya, mempertahankan posisi di zona Liga Champions. Mereka pun mulai bergerak sebelum dibukanya bursa transfer Januari 2020.
Melansir dari laman portal berita Liga Italia Roma Press, klub yang bertempat di Olimpico Stadium itu kabarnya akan fokus membenahi lini belakang dan lini depan, khususnya untuk menggantikan posisi Edin Dzeko yang memang sudah semakin tua.
Untuk lini belakang, mereka mulai mengincar bek Ajax Amsterdam, Joel Veltman. Sebenarnya, mereka juga punya pilihan lain seperti Hans Hateboer dan Timothy Castagne dari Atalanta. Namun, dua pemain itu diperkirakan bakal sulit mereka dapatkan pada Januari 2020.
Sampai berita ini diturunkan, belum ada perkembangan lebih lanjut terkait hal ini. Namun, jika klub Serie A Liga Italia itu ingin mendatangkan Veltman, mereka tentu harus membuang pemain terlebih dulu. Rumornya, Alessandro Florenzi atau Davide Santon yang bakal dikorbankan.
Joel Veltman sendiri telah memperkuat Ajax Amsterdam sejak 2012 yang lalu. Bersama klub sepak bola Eredivisie Belanda tersebut di kancah domestik musim ini, bek berusia 27 tahun itu telah dimainkan 16 kali, memiliki akurasi umpan 89 persen, clean sheets enam kali, dan kesuksesan duel 70 persen.