x

Menyedihkan! Total Menit Bermain Penghancur Kaki Evan Dimas Lebih Singkat dari Masak Mie Instan

Jumat, 24 Januari 2020 03:34 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo

FOOTBALL265.COM - Bek Vietnam, Doan Van Hau, yang dijuluki penghancur kaki Evan Dimas ini dikabarkan tak dimainkan oleh klub Eredivisie Belanda, Heerenveen, dalam laga babak 16 besar Piala Belanda atau KNVB Cup 2020 pada Kamis (23/01/2020) dini hari WIB.

Doan Van Hau hanya duduk manis di bangku cadangan saat babak 16 besar Piala Belanda antara Heerenveen melawan Willem II.

Baca Juga

Pada laga tersebut, pelatih Johnny Jansen memilih untuk memasukan Floransus sebagai bek kiri. Doan Van Hau pun terlihat hanya terdiam sambil menonton teman-temannya bermain.

Dalam laga 16 besar Piala Belanda itu, Heerenveen sukses menang lewat drama adu penalti lantaran mereka bermain imbang 2-2 dengan Willem II di waktu normal. Kala itu, Heerenveen menang adu penalti dengan skor 4-3.

Tidak dimainkannya Van Hau membuat media Vietnam, Bongda, mempertanyakan nasib bintang Timnas Vietnam tersebut. Media khusus olahraga itu bahkan mengungkit kembali ucapan pelatih Heerenveen, Johnny Jansen, yang mengatakan bahwa Van Hau kemungkinan dapat bermain di sisa paruh musim kedua.

“Van Hau dapat bermain di sisa paruh musim kedua. Dia pemain yang memiliki kapabilitas untuk itu (bermain di Liga Belanda),” ucap Jansen dikutip dari Bongda.

Tak hanya itu, Bongda juga turut menjabarkan masa-masa kelam Van Hau di Heerenveen dari segi teknis. Disebutkan, Van Hau jarang mendapatkan main di tim senior Heerenveen dan sering bermain untuk tim muda Heerenveen serta saat pertandingan persahabatan tertutup.

Bahkan, Bongda juga menjabarkan bahwa total Van Hau bermain di tim senior Heerenven hanya 4 menit saja. Waktu yang sangat singkat bila dibandingkan dengan pemain sepak bola profesional pada umumnya.

Menit bermain Doan Van Hau di tim senior Heerenveen hanya 4 menit.
Baca Juga

Apalagi bila waktu bermain Van Hau dibandingkan dengan proses memasak mie instan yang biasa sehari-hari dilakukan oleh manusia pada umumnya.

Dilihat dari salah satu produk mie instan ternama di Indonesia, proses memasak mie instan menggunakan microwave saja membutuhkan waktu 5 menit. Sementara proses memasak mie instan menggunakan kompor gas membutuhkan waktu 4-5 menit, dengan durasi 1-2 menit memasak air hingga mendidih dan 3 menit proses perebusan mie.

Hal itu menandakan bahwa menit bermain Doan Van Hau di tim senior Heerenveen tidak lebih lama daripada saat kita memasak mie instan.

VietnamBola InternasionalHeerenveenDoan Van Hau

Berita Terkini