Satu Tim Egois, Laga Serie A Italia Juventus vs Inter Milan Terhenti
FOOTBALL265.COM - Pertandingan Serie A Liga Italia bertajuk Derby d'Italia antara Juventus vs Inter Milan terhenti bukan karena merebaknya virus Corona, melainkan akibat keputusan sepihak salah satu tim.
Presiden Asosiasi Kepelatihan Italia, Renzo Ulivieri, menyebutkan jika penyebab ditundanya pertandingan Derby d'Italia antara Juventus kontra Inter Milan karena salah satu tim menolak untuk berlanjut.
Awalnya pertandingan yang bakal dihelat di Allianz Stadium selaku markas Juventus bakal berlangsung tanpa penonton karena merebaknya virus Corona. Merasa akan menjadi kerugian tim Tuan Rumah, salah satu tim pun keberatan.
"Salah satu antara Juventus atau Inter Milan tidak mau bermain jadi mereka memutuskan untuk menunda pertandingan. Bermain sebagai tuan rumah tentu bakal dirugikan karena tidak ada satupun pendukung, tapi ini harus dikesampingkan terlebih dahulu dan pertandingan harus segera diselesaikan," tutur Ulivieri dilansir Sempre Inter.
Ulivieri pun juga menanggapi terkait aksi Steven Zhang selaku pemilik Inter Milan yang murka akibat penundaan ini. Dirinya menyayangkan dengan tindakan Zhang dan berharap itu merupakan kesalahan translasi.
"Dia (Zhang) beradaptasi bagaimana cara kami berbicara. Saya akan mencerna bahasanya dengan baik untuk seseorang yang tidak tahu bahasa kami, saya harap yang dia lakukan merupakan kesalahan penerjemahan kata," tutupnya.
Zhang sndiri murka kepada presidan Serie A, Paolo Dal Pino, yang mengganti jadwal pertandingan antara Juventus vs Inter Milan secara seenaknya. Alhasil Nerazzurri menjadi pihak yang dirugikan karena bakal dihantam banyak pertandingan hingga kurangnya waktu rehat.
Sebagian besar pertandingan Serie A Liga Italia memang mengalami kekacauan semenjak virus Corona dikabarkan menjangkiti Negara Pizza hingga muncul ribuan kasus. Selain Juventus vs Inter Milan ada beberapa pertandingan lain yang alami perubahan jadwal secara mendadak.