x

Sergio Farias Sebut Bhayangkara 'Diuntungkan' Gol Offside saat Lawan Persija

Minggu, 15 Maret 2020 14:08 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Pelatih Persija Jakarta, Sergio Farias menilai gol pertama Bhayangkara FC oleh Renan Silva pada menit ke-20 berbau offside, dalam duel pekan ketiga Liga 1 2020.

FOOTBALL265.COM - Pelatih Persija Jakarta, Sergio Farias menilai gol pertama Bhayangkara FC oleh Renan Silva pada menit ke-20 berbau offside, dalam duel pekan ketiga Liga 1 2020 yang berkesudahan 2-2, Sabtu (14/03/20) malam di Stadion PTIK. Hal itu dikatakan Farias setelah ia melihat tayangan ulang

Sejatinya, Farias memuji penampilan kedua tim yang bermain terbuka. Sayangnya, ia kecewa dengan keputusan wasit yang mengesahkan gol pertama Bhayangkara.

Baca Juga
Baca Juga

"Kedua tim bermain bagus, punya banyak kesempatan mencetak gol. Tapi setelah saya lihat ulang tayangan vidio, sepertinya gol pertama itu offside tapi dihitung gol," tuturnya.

Sergio Farias menjelaskan, Bhayangkara memainkan taktik yang mumpuni di babak pertama sehingga membuat Persija kesulitan untuk bisa membuka keunggulan.

Namun, perubahan strategi dan pergantian pemain (Marc Klok digantikan Novri Setiawan) di awal babak kedua menjadikan Macan Kemayoran tampil menyerang dan berhasil mencetak dua gol.

"Bhayangkara memainkan strategi berbeda, garis pertahanannya lebih tinggi dan bikin kami kesusahan cari peluang di babak pertama," ujar Farias.

"Lalu saya lakukan pergantian pemain di babak kedua agar ada perubahan dan bermain lebih offensif dan pressing Bhayangkara."

Baca Juga
Baca Juga

"Akhirnya kami berhasil dominasi laga tapi kiper tampil luar biasa, meski kami sempat unggul 2-1 tapi akhirnya disamakan," lanjut pelatih asal Brasil itu.

Pada laga Liga 1 kontra Bhayangkara, dua gol Persija dicetak oleh Otavio Dutra dan Evan Dimas. Sedangkan gol tuan rumah dilesakan oleh Renan Silva dan Ezechiel N'douassel.

Persija JakartaLiga IndonesiaBhayangkara FCLiga 1Bola IndonesiaBerita Liga 1Sergio Farias

Berita Terkini