Jalani Musim Debut yang Buruk, Ini Janji Eden Hazard ke Real Madrid
FOOTBALL265.COM - Pemain klub LaLiga Spanyol Real Madrid, Eden Hazard, mengaku musim debutnya tak sukses dan berjanji untuk memperbaiki performanya musim depan.
Eden Hazard, yang diboyong Real Madrid dari Chelsea seharga 100 juta euro pada musim panas 2019, belum tampil bagus di musim debutnya.
Salah satu masalah di musim perdananya bersama Los Blancos ialah rentetan cedera. Belum lagi, pemain bernomor punggung 7 itu dianggap kegemukan. Tak pelak, Hazard dihujani kritikan pedas.
Padahal, ia dibebani ekspektasi besar. Maklum, selama di Chelsea, ia sukses mempersembahkan dua gelar Liga Inggris, trofi Liga Europa. Dia juga mendapatkan penghargaan Pemain Terbaik 2018/19.
"Musim pertama saya di Madrid buruk, tetapi tidak semuanya buruk. Saya bersiap untuk tampil lebih baik di musim depan. Karena di musim pertama saya masih melakukan adaptasi dan akan adil bagi semua bila menilai saya pada musim kedua nanti,” ujar Hazard dalam wawancara dengan RTBF seperti dilansir dari Sportskeeda.
"Saya masih punya kontrak empat tahun yang tersisa di sana dan saya berharap bisa cepat sembuh dari cedera agar bisa tampil oke,” tambah Hazard.
Hazard pun berkesempatan tampil di periode akhir musim ini karena LaLiga ditangguhkan akibat virus corona. Sebelumnya, ia diragukan bisa main lagi di sisa musim ini.
Penulis: Andre Ferbiansyah