x

Cara Persipura Mengatasi Kejenuhan Selama Masa Karantina

Jumat, 3 April 2020 18:21 WIB
Penulis: Sudjarwo | Editor: Lanjar Wiratri
Skuat klub Liga 1 Persipura Jayapura punya cara tersendiri untuk mengatasi kejenuhan selama masa karantina mandiri di tengah serangan pandemi virus corona (COVID-19).

FOOTBALL265.COM - Skuat klub Liga 1 Persipura Jayapura punya cara tersendiri untuk mengatasi kejenuhan selama masa karantina mandiri di tengah serangan pandemi virus corona (COVID-19).

Diungkapkan dokter tim Persipura, Benny Suripatty, timnya mensiasati waktu agar tak merasa jenuh dengan melakukan program latihan fisik selama masa karantina, selain itu berguna untuk menjaga kebugaran masing-masing pemain.

Baca Juga
Baca Juga

"Untuk mengatasi kejenuhan sih setiap pemain dalam skuat punya program latihan yang diberikan oleh pelatih fisik," ungkap dokter Benny kepada INDOSPORT, Jumat (3/4/20). 

Selain menjalankan program latihan mandiri dan mengkonsumsi asupan bergizi, ia juga memberikan edukasi kepada seluruh skuat di grup whatsapp tim.

Ia juga memberikan sedikit imbauan kepada setiap pemain perihal apa saja yang sebaiknya dilakukan selama masa karantina agar tak merasakan jenuh.

Baca Juga
Baca Juga

"Soal kejenuhan sebenarnya setiap orang punya level yang berbeda dan tidak ada penanganan khusus sih dan pemain pun sering di luar selama ini. Momen karantina di rumah sebenarnya bagi mereka sesuatu yang langkah, dan saya hanya memberikan edukasi ke grup bahwa banyak waktu yang bisa dimanfaatkan untuk berkumpul bersama keluarga," pungkasnya.

Sejak skuat Persipura dirumahkan karena Liga 1 dihentikan sementara, seluruh pemain diminta untuk menjalani latihan mandiri. Program latihan yang diberikan oleh pelatih fisik, Breno Araujo wajib dijalankan dan divideokan lalu dikirim ke grup whatsapp tim.

Persipura JayapuraLiga IndonesiaLiga 1Berita Liga 1Virus Corona

Berita Terkini