Mengaku Sehat Usai 14 Hari Jalani Isolasi Mandiri, Wander Luiz Negatif Virus Corona?
FOOTBALL265.COM - Penyerang Persib Bandung, Wander Luiz, yang terjangkit virus corona, telah menjalani masa isolasi mandiri selama 14 hari. Sudah negatif?
Dinyatakan positif terjangkit virus corona setelah melakukan tes Polymerase Chain Reaction (PCR) pada 26 Maret 2020, penyerang Persib Bandung Wander Luiz kini sudah melewati masa isolasi secara mandiri selama 14 hari.
Menjalani isolasi mandiri di apartemen pribadi, Wander Luiz pun mengaku senang bisa melewati 14 hari tersebut tanpa adanya masalah sama sekali dengan kesehatannya.
"Saya senang mendengarnya (tepat 14 hari masa karantia atau hari terakhir isolasi). Kondisi saya baik-baik saja. Semoga terus baik-baik saja (sehat)," kata pemain asal Brasil itu di laman resmi Persib.
Kondisi baik tersebut didapat Wander Luiz karena dirinya selalu menerapkan pola hidup bersih dan sehat, termasuk juga terus menjalani latihan selama masa isolasi mandiri.
Namun meski berada dalam kondisi baik-baik saja, Wander Luiz sejatinya belum bisa dinyatakan negatif virus corona. Karena dirinya masih harus kembali menjalani sejumlah tes, untuk memastikan bahwa dirinya telah pulih total.
""Saya setiap hari berlatih. Kondisi saya pun bagus hingga saat ini. Saya baik-baik saja. Mungkin besok (tes kedua), tapi saya belum bisa memastikan. Saya berharap semua baik-baik," cetus Wander Luiz.
Seperti banyak korban terinfeksi virus corona lainnya tanpa gejala serius, Wander Luiz memang harus menjalani isolasi mandiri selama 14 hari. Jumlah tersebut diharuskan lantaran menjadi masa inkubasi virus corona dan gejala umumnya akan muncul dalam rentang waktu tersebut.
Jika dalam 14 hari seseorang yang terinfeksi virus corona tak juga menunjukan gejala apa-apa, bisa berarti bahwa sistem imun tubuhnya telah berhasil mengalahkan virus corona. Meski hasilnya juga masih harus dibuktikan lagi melalui tes, seperti yang nantinya akan dijalani Wander Luiz.