Komentar Kritis, Kapten Watford Malah Didoakan Anaknya Kena Corona
FOOTBALL265.COM – Kapten Watford, Troy Deeney, mengungkapkan bahwa dia menerima cemoohan netizen yang berharap anaknya terjangkit virus corona setelah mengritik rencana Liga Inggris bergulir di tengah pandemi.
Putra Deeney yang lahir dua hari sebelum Boxing Day, atau 23 Desember 2019, lalu lahir secara prematur. Tak hanya itu, sang bayi bahkan harus berjuang menghadapi masalah pernapasan sesaat setelah dilahirkan.
Kini sang putra yang baru menginjak usia lima bulan itu harus jadi korban cemoohan para pendukung Liga Inggris yang tidak senang mencengar kritikan Denney baru-baru ini.
“Saya melihat beberapa komentar mengenai putra saya, orang-orang berkata: ‘Saya harap putra Anda terkena virus Corona’,” kata Deeney kepada CNN Sports.
“Hal ini membuat saya sangat sedih. Jika Anda menanggapinya, orang-orang itu berkata: ‘Ah, kita sudah mendapatkannya’, dan mereka terus melakukannya,” lanjut Deeney.
Diketahui sebelumnya, sebagian besar klub telah sepakat untuk melanjutkan latihan rutin pada Rabu (29/05/20) kemarin guna mempersiapkan bergulirnya kembali Liga Inggris yang dijadwalkan bulan Juni mendatang.
Deeney jadi salah satu pemain terkenal yang mempertanyakan penjelasan soal keselamatan dan keamanan para pemain untuk berlatih di tengah situasi krisis kesehatan seperti ini.
Dia bahkan menolak latihan setelah satu pemain dan dua staf Watford dinyatakan positif terjangkit Covid-19 usai melakukan tes yang digelar oleh otoritas Liga Inggris.
Dia khawatir akan tertular dan berisiko membawa virus itu ke rumahnya. Pesepakbola asal Inggris itu merasa sangat takut karena istrinya baru saja melahirkan bayi prematur dengan masalah pernapasan.