x

Bawa Promosi, 6 Bintang Leeds United Pernah Mentas di Liga Inggris

Senin, 20 Juli 2020 19:21 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Sedikitnya ada 6 bintang Leeds United ternyata pernah mentas di Liga Inggris usai bawa promosi dari Divisi Championship 2019-20.

FOOTBALL265.COM - Sedikitnya ada 6 bintang Leeds United ternyata pernah mentas di Liga Inggris usai bawa promosi dari Divisi Championship 2019-20.

Leeds United akhirnya bisa kembali merasakan ketatnya persaingan Liga Inggris 2020-21 usai menanti selama 16 tahun lamanya (terakhir 2003-04).

The Whites resmi dinyatakan promosi dan menyabet status juara Divisi Championships usai mengakhiri kompetisi di urutan pertama (masih sisa satu laga).

Sebab, rival terdekat mereka, yakni West Bromwich Albion takluk di pekan ke-45 dari Huddersfield Town dengan skor tipis 1-2, Jumat (17/07/20) lalu.

Oleh karena itu torehan poin West Bromwich Albion dengan Leeds United terpaut cukup jauh dan tak bisa dikejar lagi hingga pekan terakhir nanti.

Baca Juga
Baca Juga

Torehan ini menjadi sebuah hasil manis, dimana musim lalu The Whites hampir promosi. Namun mereka tumbang dari Derby County fase play-off.

Klub yang berdiri sejak 17 Oktober 1919 ini pun melengkapi koleksi empat gelar Divisi Championship (1923-24, 1963-64, 1989-90, dan 2019-20).

Penampilan Leeds United dua musim terakhir tak lepas dari racikan skema kepala pelatih Marcelo Bielsa yang didatangkan manajemen pada awal 2018-19 silam.

Perpaduan pemain muda dan senior menjadi salah satu kunci keberhasilan Leeds United. Selain itu ada pula penggawa yang sempat merasakan kerasnya Liga Inggris.

Beberapa diantara mereka pun kini kembali menatap kompetisi sepak bola tertinggi Inggris. Bahkan targetnya pun bisa menembus Liga Champions.

Baca Juga
Baca Juga

Maka dari itu berikut ini deretan bintang Leeds United yang sempat mencicipi panasnya pageralan Liga Inggris sebelum bergabung. Siapa saja? Simak.

1. Adam Forshaw

Gelandang Leeds United Adam Forshaw didatangkan oleh manajemen The Whites pada awal 2018-19 dan diganjar kontrak hingga 30 Juni 2022 mendatang.

Sebelumnya, Forshaw pernah tamil membela Everton (2010) sekali saja di Liga Inggris. Itupun dirinya debut dari bangku cadangan selama delapan menit jelang laga berakhir.

2. Pablo Hernandez

Kemudian ada gelandang serang asal Spanyol Pablo Hernandez yang juga menjadi bintang Leeds United dalam mengantarkan promosi ke Liga Inggris 2020-21.

Hernandez pun sempat merasakan kerasnya Liga Inggris ketika membela Swansea selama dua musim (2012-14) dan turut meraih gelar Piala Liga Inggris 2013.


1. Pemain Leeds United Rasakan Liga Inggris Lebih Dulu

Sedikitnya ada 6 bintang Leeds United ternyata pernah mentas di Liga Inggris usai bawa promosi dari Divisi Championship 2019-20.

3. Liam Cooper

Lalu ada bek tengah Leeds United Liam Cooper yang juga menjadi salah satu sosok penting dalam membawa The Peacocks naik kasta ke Liga Inggris musim depan.

Kapten Leeds United itu nyatanya sempat mencicipi panasnya Liga Inggris ketika masih membela Hull City (2008-10) dan tampil dua kali saja.

4. Helder Costa

Selanjutnya ada winger Helder Costa yang ikut membawa Leeds United ke kasta teratas sepak bola Inggris. Costa dikontrak sejak awal 2019 hingga 2024.

Pemain 26 tahun ini sempat membela Wolves di Liga Inggris 2018-19. Total Costa membuat 25 laga dengan satu gol dan dua asis di pentas domestik.

Baca Juga
Baca Juga

5. Patrick Bamford

Top skor Leeds United Patrick Bamford menjadi pilar penting dalam skema pelatih Marcelo Bielsa. Pemain 26 tahun ini dikontrak hingga 2022.

Bamford sejatinya pernah berlaga di Liga Inggris bersama Crystal Palace, Norwich City, Burnley, dan Middeslbrough dalam rentan waktu musim 2015-17.

6. Tyler Roberts

Terakhir ada striker asal Wales Tyler Roberts yang juga menjadi sosok penting dalam keberhasilan Leeds United tembus ke Liga Inggris.

Roberts sendiri nyatanya pernah berlaga di Liga Inggris ketika membela West Bromwich Albion (2015-16). Pemain 21 tahun ini hanya sekali tampil saja.

Melihat daftar enam pemain barusan, setidaknya membuat skuat Leeds United tidak kaget kala berlaga di Liga Inggris musim depan karena pengalaman mereka bisa ditularkan ke pemain lain.

Championship DivisionDivisi ChampionshipLeeds UnitedPatrick BamfordLiga InggrisTRIVIASepak BolaBola InggrisBerita Liga InggrisKompetisi Inggris

Berita Terkini