x

Penjelasan Manajemen Soal Pelatih Baru Calon Dirtek PSMS

Senin, 14 September 2020 11:08 WIB
Kontributor: Aldi Aulia Anwar | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Klub Liga 2 2020, PSMS Medan, dikabarkan akan memboyong seorang pelatih baru. Namun pelatih tersebut bukan untuk mengantikan posisi Philep Hansen.

FOOTBALL265.COM - Klub Liga 2 2020, PSMS Medan, dikabarkan akan memboyong seorang pelatih baru. Namun pelatih tersebut bukan untuk mengantikan posisi Philep Hansen sebagai pelatih kepala PSMS, melainkan sebagai direktur teknik (Dirtek) tim.

Penanggungjawab klub sekaligus manajer tim PSMS, Mulyadi Simatupang, menyebut bahwa saat ini posisi dirtek tim tengah lowong alias kosong.

Baca Juga
Baca Juga

"Sebab selama ini kita hanya ada penasehat teknik yang memberi saran dari para legenda PSMS (seperti Nobon, Tumsila dan Parlin Siagian)," sebut Mulyadi, Minggu (13/9/20).

Lanjut Mulyadi, pihaknya sedikit membeberkan alasan serta niat mereka untuk merekrut seorang pelatih baru yang ditempatkan sebagai dirtek.

Menurut Mulyadi, kehadiran dirtek tersebut untuk memperkuat tim untuk target utama mereka dapat promosi ke Liga 1 musim depan.

Terlebih lagi PSMS saat ini telah dihuni sejumlah pemain-pemain baru yang tangguh seperti Ferdinand Sinaga, Paulo Sitanggang hingga Hanis Saghara.

Apalagi kompetisi musim ini sedikit berbeda dari musim sebelumnya, di mana musim ini Liga 2 berubah format menjadi home tournament dan jatah tiket promosi berkurang dari awalnya tiga menjadi hanya 2 tiket saja.

"Karena kompetisi sebulan lagi (home tournament Liga 2 2020), dan (saat bergabung) kita harap dia sudah memahami para pemain dengan waktu yang sempit ini," ungkap Mulyadi.

Baca Juga
Baca Juga

"Intinya dia datang untuk (lebih) memperkuat (kekuatan) kita. Saya gak mau berjudi dengan kondisi ini (demi target promosi)," pungkasnya.

Sebagai informasi, kompetisi Liga 2 2020 dijadwalkan akan bergulir pada 17 Oktober mendatang, di mana babak pendahuluan dibagi menjadi 4 grup dan PSMS menjadi salah satu tuan rumah untuk Grup D. Di grup ini PSMS bersaing dengan Sriwijaya FC, Semen Padang, Sulut United, Persijap Jepara, dan Persekat Tegal.

PSMS MedanLiga IndonesiaLiga 2Bola IndonesiaBerita Liga 2Mulyadi SimatupangPhilep Hansen

Berita Terkini