x

Fans Tak Puas, Presiden Lazio Janji Belanja Pemain Lagi

Jumat, 18 September 2020 12:20 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
Presiden Lazio, Claudio Lotito, meyakinkan bahwa klubnya akan belanja sejumlah pemain lagi sebelum bursa transfer musim panas Serie A Italia ditutup.

FOOTBALL265.COM - Presiden Lazio, Claudio Lotito, meyakinkan bahwa klubnya akan belanja sejumlah pemain lagi sebelum bursa transfer musim panas Serie A Italia ditutup.

Lazio yang musim lalu tampil mengejutkan masih terlihat adem ayem di bursa transfer musim panas ini. Belum ada nama besar yang bergabung di skuad Lazio. Sejauh ini, Biancoceleste baru mengamankan Pepe Reina (kiper), Vedat Muriqi (gelandang), dan Gonzalo Escalante (gelandang)

Padahal, musim ini mereka akan berlaga di Liga Champions Eropa. Lazio mestinya harus lebih baik lagi dalam mempersiapkan skuadnya untuk kompetisi teratas Eropa yang akhirnya mereka ikuti lagi setelah absen selama satu dekade lebih.

Baca Juga
Baca Juga

Fans saat ini merasa kurang puas dengan aktivitas transfer Lazio. Untuk itu, presiden Lazio, Claudio Lotito, siap menjamin timnya tidak akan tinggal diam di musim panas ini.

"Musim lalu, kami berada dalam posisi untuk mengharapkan sesuatu yang lebih (scudetto), tapi kami puas dengan apa yang kami capai (4 besar). Tahun ini, kami mencoba untuk belajar dari pengalaman itu dan yang terpenting, perdalam skuad dengan sosok-sosok baru yang dapat membawa sesuatu yang lebih." ujarnya dilansir dari Football Italia.

Claudio Lotito berencana untuk mendatangkan lebih banyak pemain di musim panas ini. "“Jelas untuk semua yang telah kami lakukan. Kami merekrut seorang gelandang, penjaga gawang, striker, dan pemain sayap. Anda akan melihat bahwa lebih banyak akan datang juga," ujar Lotito.

Terkait target musim ini, Claudio Lotito belum berani menjamin. Yang jelas, menurutnya, ia akan mempersiapkan tim untuk melakukan yang terbaik, selebihnya lihat hasil di lapangan.

“Mengenai tujuan kami musim ini, saya selalu mengatakan bahwa saya tidak menjual mimpi, hanya kenyataan,"

"Tugas saya adalah menempatkan tim ini dalam kondisi untuk melakukan yang terbaik. Sayangnya, bukan saya yang menginjak lapangan (bermain)" katanya.

Baca Juga
Baca Juga

Lazio musim lalubersaing ketat dengan Juventus dalam perburuan scudetto. Sayang, selepas jeda pandemi penampilan skuad asuhan Simone Inzaghi melorot. Meski begitu, mereka tetap berhasil mengamankan posisi empat klasemen akhir Serie A Italia

Bursa TransferSerie A ItaliaLazioClaudio LotitoLiga ItaliaBerita Bursa Transfer

Berita Terkini