x

Dipastikan Rekrut Bintang Timnas Indonesia U-19, Persib: Tunggu Dia Balik!

Rabu, 30 September 2020 15:35 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Herry Ibrahim
Direktur PT PBB, Teddy Tjahyono di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Senin (23/12/2019).

FOOTBALL265.COM - Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahyono, membenarkan Persib Bandung akan mendatangkan pemain dari timnas Indonesia U-19, untuk persiapan menghadapi lanjutan Liga 1 2020. 

Menurut Teddy, pemain tersebut sudah dipastikan bakal bergabung dengan tim kebanggaan Bobotoh. Hanya saja, pihaknya belum bisa menyebutkan identitas pemain yang akan menjadi bagi dari skuat Persib itu. 

"Ada, sudah ada (pemainnya dari Timnas U-19)," kata Teddy. 

Teddy meminta semua pihak bersabar, karena jika pemain tersebut sudah kembali ke Indonesia, manajemen pasti akan memperkenalkannya kepada publik. Saat ini, pemain tersebut masih mengikuti pemusatan latihan bersama timnas Indonesia U-19 di Kroasia. 

Baca Juga
Baca Juga

Selain pemain tersebut, di Timnas Indonesia U-19 ada pemain Persib lainnya yakni Beckham Putra Nugraha dan penjaga gawang Persib U-18, Erlangga Setyo. 

"Ditunggu aja lah. Kapan? nunggu dianya balik dari Timnas saja," ucap Teddy. 

Sebagai informasi, sebelumnya pelatih Persib, Robert Rene Alberts, mengatakan akan mendatangkan pemain muda dari Timnas Indonesia U-19. Hanya saja, sama seperti manajemen, pelatih asal Belanda ini belum memberikan informasi mengenai identitas maupun posisi pemain tersebut. 

"Seperti yang sudah saya katakan sebelumnya, saya tidak bisa menyebut siapa. Karena dia masih berada di luar negeri," kata Robert Alberts, Jumat (25/09/20). 

Baca Juga
Baca Juga

Sementara itu, selain pemain timnas U-19 tersebut, Persib sudah lebih dulu mendatangkan empat pemain U-20 dari Diklat Persib. Keempat pemain tersebut, sudah melalui proses tahapan seleksi dan dinyatakan lolos bergabung dengan skuat Maung Bandung. 

Keempat pemain tersebut yakni, Kakang Rudianto, Ardi Maulana, Saiful dan Ravil Shandyka Putra. Mereka sengaja direkrut,untuk menambah kuota pemain U-20 di tim kebanggaan Bobotoh. 

Pasalnya saat kompetisi Liga 1 2020 dilanjutkan kembali, setiap tim harus memasukan dua nama pemain U-20 dalam daftar susunan pemain (DSP). Meski begitu, tidak ada kewajiban bagi klub untuk menurunkan pemain tersebut dalam pertandingan. 

Persib BandungBobotohRobert Rene AlbertsLiga IndonesiaTimnas Indonesia U-19Shin Tae-yongLiga 1 2020

Berita Terkini