x

Deretan Pemain yang Berpotensi Tertular Virus Corona dari Ronaldo

Selasa, 13 Oktober 2020 23:34 WIB
Editor: Coro Mountana
Suasana pertandingan Prancis vs Portugal di UEFA Nations League

FOOTBALL265.COM - Berikut adalah deretan pemain yang berpotensi tertular virus corona dari Cristiano Ronaldo

Jagat sepak bola internasional dikagetkan dengan kabar mega bintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo positif terjangkit virus corona. Ronaldo pun mau tidak mau harus menjalani isolasi mandiri saat ini. 

Meski tertular virus corona, Cristiano Ronaldo ternyata tak mengalami gejala sakit apapun. Dengan positifnya Ronaldo dari penyakit virus corona, maka sang megabintang akan absen dalam duel UEFA Nations League antara Portugal melawan Swedia. 

Baca Juga
Baca Juga

“Cristiano Ronaldo telah dibebaskan dari tugas membela Timnas setelah dinyatakan positif virus corona, sehingga ia akan absen melawan Swedia. Ronaldo dalam kondisi baik, tanpa gejala dan kini dalam isolasi,” begitu pernyataan resmi Portugal. 

Untungnya bagi Portugal, hanya Ronaldo saja yang terinfeksi corona, sedangkan pemain lain dinyatakan aman. Akan tetapi jika disadari, terjangkitnya Ronaldo seharusnya membuat skuad Timnas Prancis was-was. 

Soalnya belum lama ini, Ronaldo baru saja membela Portugal melawan Prancis di UEFA Nations League. Itu artinya, 13 pemain Prancis yang ada di lapangan saat itu berpotensi tertular virus corona. 

Baca Juga
Baca Juga

Mulai dari Hugo Lloris, Benjamin Pavard, Raphael Varane, Presnel Kimpembe, Lucas Hernandez, N’Golo Kante.

Lalu ada juga Adrien Rabiot, Antoine Griezmann, Olivier Giroud dan Kylian Mbappe, Kingsley Coman dan Anthony Martial.

Nama Mbappe dan Kimpembe menjadi sorotan dan paling dikhawatirkan tertular karena sempat foto bareng Ronaldo. Selain itu, ada juga Eduardo Camavinga yang tak main di laga itu tapi mengaku tak akan mencuci baju pemberian Ronaldo di laga itu.

Memang hingga berita ini diturunkan, belum ada kasus positif virus corona dalam skuad Prancis, tetapi tetap saja kewaspadaan tak boleh kendur. Soalnya masih diusut juga kapan dan di mana Ronaldo tertular virus corona pertama kali. 

Menjadi aneh melihat hanya Ronaldo seorang diri saja yang tertular virus corona dan skuad Portugal lainnya tidak. Itu artinya, ada kemungkinan skuad Prancis aman, tapi rasanya kita perlu menunggu kabar selanjutnya. 

Cristiano RonaldoPrancisPortugalBola InternasionalKylian MbappeVirus Corona

Berita Terkini