x

Menanti Debut Wonderkid Dortmund Youssoufa Moukoko di Bundesliga Jerman

Kamis, 19 November 2020 19:41 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
Wonderkid Borussia Dortmund, Youssoufa Moukoko, siap mengguncang Bundesliga Jerman.

FOOTBALL265.COM - Wonderkid Borussia Dortmund, Youssoufa Moukoko, tengah menanti momen debutnya di ajang Bundesliga Jerman.

Pemain kelahiran 20 November 2004 ini merupakan salah satu calon bintang masa depan yang sangat dinanti sepak terjangnya di level profesional. Memang, jalannya masih sangat jauh, mengingat ia kini masih berusia 15 tahun.

Akan tetapi, Moukoko bisa segera mewujudkan mimpinya berlaga di Bundesliga Jerman ketika Borussia Dortmund menghadapi Hertha Berlin akhir pekan ini.

Pasalnya, laga tersebut bakal dilangsungkan satu hari setelah ulang tahunnya yang ke-16. Dengan demikian Moukoko memenuhi syarat yang telah ditetapkan pihak Bundesliga bagi para pemain muda yang ingin debut di tim senior.

Baca Juga
Baca Juga

Aturan menyebut, para pemain ini harus mencapai usia minimal 16 tahun untuk bisa bergabung dengan tim senior. Jelas, ini adalah kesempatan emas bagi Moukoko yang bahkan sudah diizinkan membela Timnas U-20 meski masih sangat belia.

Moukoko pindah dari Kamerun pada 2014 bersama sang ayah yang merupakan warga negara Jerman. Ia telah berlatih bersama Borussia Dortmund sejak Januari 2020 dan berpotensi menginjakkan kaki di Bundesliga setidaknya sebelum tahun ini berakhir.

Sudah berlatih bersama tim senior di bawah asuhan Lucien Favre, apakah Moukoko sudah siap untuk debut di Bundesliga? Apalagi, mengingat umurnya yang masih begitu muda.

Namun jika berbicara soal usia, Moukoko bukanlah satu-satunya pemain debutan paling hijau di kompetisi sepak bola tertinggi Jerman tersebut. Sebelumnya, sejarah sudah mencatat nama Nuri Sahin dan Yann Bisseck.

Baca Juga
Baca Juga

Nuri Sahin selaku pemegang rekor debut di usia 16 tahun 11 bulan 1 hari pun juga sudah angkat bicara tentang potensi debut Youssoufa Moukoko, yang jelas bakal mematahkan pencapaiannya.

Sahin yang debut di laga Borussia Dortmund kontra Wolfsburg pada Agustus 2006 menyambut baik wacana mengorbitkan Moukoko, bahkan ia juga tidak keberatan rekornya harus terpatahkan oleh sang junior.

“Saya senang karena dia adalah salah satu pemain kami. Ketika aturan tersebut (usia wajib debut) keluar, saya langsung menyadari bahwa rekor saya pasti segera pecah,” kata Nuri Sahin kepada Kicker.

Di mata Sahin, Moukoko sudah selayaknya diberi kesempatan untuk tampil bersama tim senior di Bundesliga Jerman. Menurutnya, Moukoko rasa-rasanya terlalu bagus jika hanya disimpan untuk tim U-19.


1. Youssoufa Moukoko Sudah Siap?

Wonderkid Borussia Dortmund, Youssoufa Moukoko, siap mengguncang Bundesliga Jerman.

Akan tetapi, sebagai seorang senior yang pernah merasakan debut di usia muda dan bahkan sampai mencetak sejarah, Nuri Sahin pun memberi wejangan untuk Youssoufa Moukoko.

Jelas, secara psikologis, Moukoko yang masih berusia muda butuh dukungan moral agar bisa bertahan di kompetisi yang jauh lebih keras dan profesional.

Untuk saat ini, ia mungkin menikmati banyak pujian, tapi tidak semua orang di muka bumi ini akan terus-terusan memberinya sanjungan. Sahin menilai, hal inilah yang harus disiapkan Moukoko sebelum resmi debut di Bundesliga Jerman.

“Matahari seolah terus menyinarinya, tapi hari-hari penuh hujan akan segera datang. Penting sekali punya orang-orang yang bisa menemani dan membuatmu sadar bahwa hal-hal negatif juga bagian dari ini semua,” ucap Sahin lagi.

Sementara itu, Youssoufa Moukoko sendiri sepertinya tidak ingin terlalu ambil pusing dengan situasinya saat ini.

Ketika kebanyakan pemain muda merasa tidak sabar ingin segera debut, Moukoko lebih memilih tidak larut dalam tekanan atau euforia berlebihan. Ia sangat yakin kesempatan bisa datang kapan saja, meski lebih cepat jelas lebih baik.

“Saya tidak terlalu memikirkan apa yang akan terjadi pada tanggal 20 atau 21 nanti. Saya tahu, debut saya pasti akan terjadi suatu hari nanti,

“Saya pun membaca apa yang ditulis media tapi tidak menjadikannya tekanan,” demikian kata Moukoko seperti dikutip dari laman resmi Bundesliga Jerman.

Jika menilik sepak terjang Moukoko di usianya saat ini, kemungkinan besar ia tidak akan kesulitan beradaptasi dengan kompetisi yang lebih keras dan kejam.

Berlatih bersama tim senior Borussia Dortmund, bermain untuk Timnas Jerman U-20 yang mana cukup jauh dari kelompok umurnya, sepertinya mental Moukoko sudah terasah cukup baik meski belum sepenuhnya.

Ia harus terjun langsung ke panggung Bundesliga Jerman untuk merasakan sendiri sensasinya. Namun untuk saat ini, yang ada di benak Moukoko adalah tampil apik bersama Borussia Dortmund.

“Ketika pertama berlatih (di tim senior), saya berpikir, akan seperti apa masa depan saya nanti. Akan tetapi saya tidak peduli apa kata orang, saya punya jalan sendiri, saya hanya ingin membantu tim dan itu adalah alasan saya di sini,” ucapnya.

Sejak bergabung di tim junior Borussia Dortmund pada tahun 2014, Youssoufa Moukoko telah mencetak 141 gol dari 88 pertandingan. Musim ini saja, ia sudah mencatatkan 13 gol dari empat pertandingan di level U-19.

Tidak heran debut seniornya pun begitu dinanti oleh para penggemar Die Borussen, Bundesliga Jerman, dan para penikmat olahraga di seluruh dunia.

Borussia Dortmund akan menjamu Hertha Berlin pada hari Minggu (22/11/20) dini hari WIB. Apakah Youssoufa Moukoko bakal mendapatkan momen debutnya di laga ini atau ia masih harus menanti lebih lama lagi?

Bundesliga JermanBorussia DortmundHertha BerlinBola InternasionalLiga JermanSepak BolaBerita Liga JermanYoussoufa Moukoko

Berita Terkini