x

Gara-gara Manchester United, David de Gea Selangkah Lagi Gabung Real Madrid

Rabu, 7 April 2021 18:13 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor:
David De Gea selangkah lagi gabung Real Madrid pada bursa transfer lanjutan gara-gara tindak-tanduk Manchester United ini.

FOOTBALL265.COM - Bursa transfer musim panas tahun ini nampaknya bakal diupayakan David de Gea untuk tinggalkan Manchester United dan gabung Real Madrid. Hal ini sendiri tak lepas dari salah skuat asuhan Ole Gunnar Solskjaer.

Penjaga gawang jebolan Atletico Madrid ini langsung menarik perhatian ketika dipercaya sebagai penerus Edwin van der Sar. Tak heran ketika usianya masih 20 tahun, ia pun direkrut dengan biaya transfer 18,9 juta pounds (Rp378 miliar) 2011 lalu.

Baca Juga
Baca Juga

Sejak saat itu, kiper berkebangsaan Spanyol ini menjadi andalan utama tim berlogo setan itu seiring bergantinya pelatih dari Sir Alex Ferguson hingga ke Ole Gunnar Solskjaer saat ini. Selama 10 tahun masa baktinya, ia cetak 153 clean sheets dalam 434 laga.

Sempat sumbang tujuh gelar juara, diantaranya satu Liga Inggris dan Liga Europa bersama Jose Mourinho, peran serta De Gea seolah-olah sulit untuk tergantikan. Namun, semua berubah ketika era kepemimpinan Solskjaer musim ini.

Kapasitas Manchester United yang langsung menguasai puncak klasemen pentas teratas Negeri Elizabeth membuktikan rencana pelatih berkebangsaan Norwegia itu berjalan mulus. Hal itu pun berlaku dengan pilihan pemainnya terutama posisi kiper.

Baca Juga
Baca Juga

Ya, mengutip laman Daily Mail, Setan Merah kini lebih mengandalkan sosok Dean Henderson usai tampil dalam tujuh laga beruntun. Hanya menjadi pilihan kedua membuatnya ingin hengkang pada bursa transfer lanjutan.

Kemana pelabuhan baru David de Gea? Usut punya usut, ia akan kembali menyelesaikan transfer yang tertunda ke Real Madrid. Patut diketahui, sebelumnya kiper yang kini berusia 30 tahun itu hampir pindah jika bukan karena masalah mesin fax.


1. Mesin Fax Rusak Gagalkan David de Gea Tinggalkan MU dan Gabung Real Madrid

Dean Henderson bikin David De Gea tersingkir dari skuat utama Manchester United arahan Ole Gunnar Solskjaer.

Dilansir laman AS, enam tahun lalu atau tepatnya 2015 menjadi momen bersejarah transfer gagalnya sang kiper ke Los Blancos. Pada tahun tersebut, ia sempat merasa tak bahagia berkarier di Old Trafford dan diam-diam merencanakan pelarian.

Laporan Bleacher Report menuturkan jika El Real hanya tinggal sejengkal mengamankan jasa penjaga gawang itu jika bukan gara-gara mesin fax yang rusak. Pasalnya, entah merupakan kebetulan atau tidak, kedatangan Mourinho setahun kemudian mengubah segalanya.

Namun, lain dulu lain sekarang, perwakilan dari De Gea sendiri menyerukan jika opsi hengkang dari The Red Devils sudah terlihat pada akhir musim nanti seperti dilaporkan sumber media Inggris. Meskipun kontraknya berakhir 2023 mendatang.

Tim asal Spanyol sendiri cukup yakin menambahkan opsi kiper lain sebagai alternatif Thibaut Courtois. Apalagi setelah mereka membuang Alphonse Aerola dan Keylor Navas. Selain itu nama kiper cadangan seperti Diego Altube terkesan kurang berpengalaman.

Kepergian David de Gea dari Manchester United sendiri tak cuma bakal disambut meriah oleh Real Madrid. Pasalnya, salah satu kiper terbaik dunia ini juga menjadi incaran PSG dan klub lamanya, Atletico Madrid yang ingin menduetkannya dengan Jan Oblak. 

Bursa TransferReal MadridAtletico MadridManchester UnitedJose MourinhoThibaut CourtoisDavid de GeaOle Gunnar SolskjaerSepak BolaDean Henderson

Berita Terkini