Prediksi Liga Italia Juventus vs Genoa: Bianconeri Wajib Menang Jika Ingin Lolos Liga Champions
FOOTBALL265.COM - Juventus bakal menjamu Genoa pada pekan ke-30 Serie A Liga Italia, Minggu (11/04/21), mulai pukul 20:00 WIB. Bianconeri diprediksi tampil gigih demi menjaga harapan lolos ke Liga Champions musim depan.
Sedikit harapan bagi skuat Andrea Pirlo untuk merebut gelar scudetto di musim ini. Juventus yang saat ini menduduki urutan ketiga klasemen dengan raihan 59 poin, berselisih 12 angka dari Inter Milan yang bertengger di puncak.
Disebut bakal gagal melanjutkan dominasi scudetto, Juventus tetap masih bersikukuh dalam 9 pertandingan tersisa.
Si Nyonya Tua harus mendulang kemenangan di laga kontra Genoa agar bisa lolos ke ajang Liga Champions musim depan. Juventus memang hanya unggul 1 poin dari Atalanta di posisi empat dan tiga poin dengan Napoli yang menempati urutan kelima.
Bianconeri memiliki mental yang cukup baik saat menjamu Genoa nanti. Pasalnya pada hari Rabu, Cristiano Ronaldo dkk sukses menekuk Napoli.
Sementara itu, tim tamu pekan lalu imbang 1-1 saat menjamu Fiorentina. Rossoblu sendiri berada di urutan ke-13 dengan raihan 32 poin.
Juventus di atas kertas memang jauh diunggulkan akan memetik tiga poin di laga ini. Pasalnya, dalam lima pertemuan terakhir (head-to-head), Juventus memenangi 4 laga, sementara Genoa baru sekali menang yaitu pada 17 Maret 2019.
Kendati demikian, skuat Andrea Pirlo harus tetap waspada karena kegigihan Genoa bukan kaleng-kaleng. Memiliki dua striker ampuh, seperti Mattia Destro dan Gianluca Scamacca, klub besutan Davide Ballardini itu nyatanya mampu menghindar dari jeratan zona degradasi.
Dalam laga kandang melawan Genoa di Allianz Stadium, Juventus dikabarkan tidak diperkuat Leonardo Bonucci dan Federico Bernardeschi karena Covid-19.
1. Info Skuat Juventus vs Genoa
Menariknya, sederet striker tersedia di laga tersebut. Pirlo tampaknya lebih senang memainkan duet Ronaldo-Morata dibanding Paulo Dybala.
Sementara, lini tengah tim tamu bisa menjadi sasaran empuk Bianconeri karena Kevin Strootman yang harus menjalani skorsing dan Luca Pellegrini yang menderita cedera paha.
Prakiraan Susunan Pemain Juventus vs Genoa
Juventus (3-5-2): Wojciech Szczesny (GK); Danilo, Matthijs de Ligt, Giorgio Chiellini; Federico Chiesa, Weston McKennie, Adrien Rabiot, Arthur Melo, Paulo Dybala; Alvaro Morata, Cristiano Ronaldo
Genoa (3-5-2): Mattia Perin (GK); Andrea Masiello, Ivan Radovanovic, Domenico Criscito; Davide Zappacosta, Valon Behrami, Milan Badelj, Miha Zajc, Lennart Czyborra; Mattia Destro, Gianluca Scamacca
Player to Watch
Alvaro Morata (Juventus)
Tak hanya Cristiano Ronaldo, Juventus merupakan gudangnya pemain berpengalaman, termasuk Alvaro Moratta.
Eks pemain Real Madrid itu telah mencatatkan total 7 gol dan sembila assit dalam 24 penampilannya untuk Juventus di ajang Serie A Italia 2020/21.
Alvaro Morata terakhir kali mencetak dwigol dalam kemenangan 3-1 Juventus atas Lazio, 7 Maret 2021.
Mattia Destro (Genoa)
Mattia Destro merupakan andalan di lini serang Genoa. Pemain berusia 30 tahun itu telah mencatatkan 10 gol dari 23 penampilannya untuk Rossoblu.
Eks pemain AS Roma itu tentu bakal menjadi sosok yang harus diwaspadai lini belakang Si Nyonya Tua.
5 Pertandingan Terakhir Juventus
07-04-21 Juventus 2-1 Napoli
03-04-21 Torino 2-2 Juventus
21-03-21 Juventus 0-1 Benevento
15-03-21 Cagliari 1-3 Juventus
10-03-21 Juventus 3-2 Porto
5 Pertandingan Terakhir Genoa
03-04-21 Genoa 1-1 Fiorentina
20-03-21 Parma 1-2 Genoa
14-03-21 Genoa 1-1 Udinese
07-03-21 Roma 1-0 Genoa
04-03-21 Genoa 1-1 Sampdoria
5 Pertemua Terakhir Juventus Genoa
14-01-2021 Juventus 3-2 Genoa
14-12-2020 Genoa 1-3 Juventus
01-07-2020 Genoa 1-3 Juventus
31-10-2019 Juventus 2-1 Genoa
17-03-2019 Genoa 2-0 Juventus (Serie A)
Prediksi INDOSPORT Juventus 1-0 Genoa
Juventus: 60 persen
Genoa: 25 persen
Imbang: 15 persen