x

4 Bintang yang Pernah Bela Villarreal dan Manchester United: Ada yang Jadi Kapten MU

Rabu, 26 Mei 2021 13:58 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
Final Liga Europa mempertemukan Villarreal vs Manchester United, Kamis (27/05/21). Ada 4 nama yang pernah bela kedua tim, salah satunya pernah jadi kapten MU.

FOOTBALL265.COM – Final Liga Europa mempertemukan Villarreal vs Manchester United, Kamis (27/05/21). Ada 4 nama yang pernah bela kedua tim, salah satunya pernah jadi kapten MU.

Dengan berakhirnya liga-liga domestik, kancah sepak bola Eropa pekan ini akan diramaikan dengan partai puncak di ajang kontinental, yakni final Liga Europa pada Kamis (27/05/21) dini hari WIB dan final Liga Champions yang digelar 3 hari kemudian.

Final Liga Europa sendiri akan mempertemukan wakil LaLiga Spanyol, Villarreal, yang akan bertemu dengan utusan Liga Inggris, Manchester United. Kapal Selam Kuning melaju ke partai puncak dengan menyingkirkan Arsenal di semifinal sedangkan Setan Merah mendepak AS Roma.

Baca Juga
Baca Juga

Meski berstatus sebagai kompetisi kasta kedua antarklub Eropa, laga dini hari nanti menjanjikan keseruan besar. Pasalnya, ajang ini menjadi satu-satunya gelar yang berpotensi dimenangkan kedua tim musim ini.

Kedua tim sebelumnya sudah 4 kali bertemu di level Eropa, yang selalu terjadi di ajang Liga Champions. Menariknya, keempat laga tersebut semuanya berakhir dengan skor 0-0.

Baca Juga
Baca Juga

Di sisi lain, meski bermain di liga yang berbeda, Manchester United dan Villlarreal sejatinya memiliki kedekatan khusus.

Pasalnya, ada 4 pemain yang tercatat pernah membela Setan Merah dan Kapal Selam Kuning di sepanjang karier mereka. Salah satunya bahkan pernah menjadi kapten MU, dan satu nama lagi berpeluang tampil dini hari nanti.

Siapa saja 4 pemain yang pernah membela Villarreal dan Manchester United? Berikut ini ulasannya:


1. 1 Nama Jadi Kapten MU, 1 Nama Siap Tampil Dini Hari Nanti

Diego Forlan saat bermain untuk Manchester United.

1. Diego Forlan

Diego Forlan direkrut Sir Alex Ferguson ke MU pada Januari 2002 dari Independiente. Sayangnya, performa bintang Uruguay ini tak terlalu memuaskan. Ia hanya bisa mencetak 17 gol dari 98 penampilan meski turut membantu MU menjuarai Liga Inggris 2002/2003.

Pada bursa transfer musim panas 2004, Diego Forlan akhirnya dijual MU ke Villarreal. Bersama klub Spanyol ini, performanya membaik dengan mencetak 59 gol dalam 128 pertandingan selama 3 musim sebelum pindah ke Atletico. Ia juga sempat membantu Villarreal menjuarai Piala Intertoto pada 2004.

2. Giuseppe Rossi

Dinilai memiliki bakat besar, Giuseppe Rossi direkrut Setan Merah dari Parma ketika baru berusia 17 tahun pada 2004 dan langsung menjalani debut di tim utama pada akhir tahun.

Sayangnya, kariernya terganggu rangkaian cedera sehingga Rossi akhirnya dijual ke Villareal pada 2007, setelah hanya tampil 14 kali untuk Manchester United serta sempat dipinjamkan ke Newcasle dan Parma.

Bersama Villarreal, Giuseppe Rossi sukses menjadi andalan. Ia mencetak 82 gol dari 192 laga selama 5 musim, sebelum akhirnya dilepas ke Fiorentina pada Januari 2013 setelah absen selama 10 bulan akibat cedera lutut yang parah.

3. Antonio Valencia

Antonio Valencia didatangkan Manchester United usai tampil gemilang bersama Wigan. Mengawali karier di Old Trafford sebagai winger, ia dialihkan menjadi bek kanan dan sukses menjadi salah satu yang terbaik di posisinya.

Sepanjang kariernya di MU, Antonio Valencia mencatatkan 339 penampilan dalam 10 musim. Ia bahkan ditunjuk menjadi kapten seusai pensiunnya Michael Carrick dan membantu Setan Merah memenangi sejumlah gelar, di antaranya 2 Liga Inggris dan 1 Liga Europa.

Namun, meski meroket bersama Wigan dan melegenda bersama MU, Antonio Valencia justru mengawali karier di Eropa bersama Villarreal. Ia diboyong dari El Nacional (Ekuador) pada 2005, tapi hanya mencatatkan 2 penampilan sebelum akhirnya dipinjamkan ke sejumlah klub dan dijual ke Wigan.

4. Eric Bailly

Eric Bailly.

Sukses jadi andalan Villarreal pada musim 2005/2016, Eric Bailly mencuri perhatian Jose Mourinho yang kemudian memboyongnya sebagai pembelian pertama sang manajer di bursa transfer musim panas 2016. Ia pun langsung menjadi pilihan utama di musim pertamanya.

Namun, di musim-musim berikutnya, menit bermain Eric Bailly menurun karena ketatnya persaingan dan rangkaian cedera yang mengakibatkan penurunan performa. Menariknya, Bailly berpotensi turun di laga dini hari nanti menggantikan Harry Maguire yang masih cedera.

Manchester UnitedGiuseppe RossiLiga EuropaAntonio ValenciaVillarrealDiego ForlanEric BaillyBerita Liga Europa

Berita Terkini