Karena Hal Ini, Andrea Barzagli Gagal Kembali ke Juventus
FOOTBALL265.COM - Reuni antara Andrea Barzagli dengan Massimiliano Allegri di Juventus gagal terealisasi. Menurut Football Italia pada Jumat (02/07/21) Andrea Barzagli telah memutuskan untuk tidak bergabung dengan staff Allegri, yang akan memulai latihan perdana akhir bulan ini dan melakoni pramusim di Continassa.
Alasan reuni tersebut gagal setelah Andrea Barzagli memilih jalan sebagai komentator di Stasiun TV.
Kendati demikian, keputusan pria berusia 40 tahun itu tak akan berlangsung lama mengingat di bulan September lalu ia sudah menjalani kursus kepelatihan. Terlebih juga, sekitar 2 tahun lalu Andrea Barzagli juga telah bergabung dengan staf Maurizio Sarri di Juventus.
Namun, masa jabatannya sebagai salah satu asisten pelatih hanya bertahan beberapa bulan. Andrea Barzagli lalu resmi mundur dari staff pelatih Juventus Mei 2020.
Cerita pulangnya Andrea Barzagli kembali santer setelah Andrea Pirlo didepak dan digantikan Massimiliano Allegri.
Apalagi Andrea Barzagli mempunyai hubungan yang luar biasa dengan Massimiliano Allegri saat keduanya bekerja sama di Juventus beberapa tahun silam.
Andrea Barzagli seolah menjadi pilihan utama mengawal pertahanan Nyonya Tua. Tak berhenti disitu, momen haru juga terjadi saat Andrea Barzagli resmi gantung sepatu.
Mantan bek legendaris timnas Italia itu menyatakan pensiun sebagai pemain pada bulan Juli 2019 lalu.
Partai terakhirnya bersama Bianconeri berbarengan dengan perpisahan Allegri yang ditendang sebagai pelatih pada tahun yang sama.
Andrea Barzagli menangis di pelukan Massimiliano Allegri saat pertandingan kontra Atalanta bulan Mei 2019, yang merupakan laga kandang terakhir Juventus di musim itu.
Selama berseragam Juventus sejak Januari 2011 silam, dan pensiun delapan tahun kemudian, ia telah mempersembahkan delapan Scudetto, plus empat trofi Coppa Italia, dan empat Piala Super Italia.
Lama tak terdengar kabarnya setelah memutuskan pensiun, Andrea Barzagli sempat mempertimbangkan kemungkinan untuk kembali ke Juventus agar ia bisa kembali bekerja sama dengan Massimiliano Allegri.
1. Punya Kesempatan Reuni dengan Chiellini
Tak hanya reuni dengan Massimiliano Allegri, Andrea Barzagli juga berpotensi duet dengan mantan rekannya Giorgio Chiellini.
Seperti diketahui jika Giorgio Chiellini juga ditawari jabatan untuk mengisi staf kepelatihan di Juventus.
Kontrak Chiellini sebenarnya akan segera berakhir pada akhir bulan ini, namun Allegri menginginkannya bertahan dan klub akan segera menawarkan perpanjangan kontrak selama setahun kepada sang kapten.