x

Ketok Palu, TC Timnas Indonesia per 1 Agustus di Samarinda atau Palembang

Jumat, 16 Juli 2021 19:55 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Indra Citra Sena
Timnas Indonesia.

FOOTBALL265.COM - PSSI telah melakukan rapat koordinasi secara virtual dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, terkait persiapan TC. Rencananya, pemusatan latihan akan digelar bulan depan di luar Pulau Jawa.

"Kami membahas berbagai hal terkait timnas Indonesia. Seperti evaluasi hasil di kualifikasi Piala Dunia 2022 di UEA lalu. Kami juga berencana menggelar pemusatan latihan (TC) pada 1 Agustus mendatang," kata Sekjen PSSI, Yunus Nusi, dalam rilisnya, Jumat (16/7/21).

Shin Tae-yong diminta mempersiapkan timnas untuk menyambut laga play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 menghadapi Taiwan, 7 September nanti. Pertandingan akan berlangsung dua leg, di mana leg kedua dijadwalkan pada 12 Oktober.

Baca Juga
Baca Juga

"Pertandingan melawan Taiwan kami akan mempersiapkan timnas Indonesia secara maksimal karena PSSI ingin meraih kemenangan dan tentunya dapat lolos ke putaran final Piala Asia 2023," tambah Yunus Nusi.

Berbeda dengan agenda sebelumnya, PSSI berencana menggelar TC di luar Jakarta, yakni di Samarinda atau Palembang dikarenakan masih tingginya penyebaran covid-19 di Pulau Jawa. 

"TC pada 1 Agustus mendatang kami rencanakan lantaran kompetisi Liga 1 belum berjalan. PSSI memilih lokasi TC di Samarinda atau Palembang. Di sana masih zona hijau Covid-19 dan fasilitas lapangan memadai," jelas Yunus Nusi.


1. Pulang Kampung

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Sementara itu, Shin Tae-yong diketahui sedang menjalani perawatan di kampung halamannya, Korea Selatan. Dia pulang bersama empat asistennya. 

Baca Juga
Baca Juga

Namun, PSSI telah meminta Shin Tae-yong untuk kembali ke Indonesia lebih cepat. Pelatih berusia 52 tahun ditargetkan membawa skuat Garuda lolos ke putaran final Piala Asia 2022.

PSSITimnas IndonesiaPiala Asia 2023Liga IndonesiaBola IndonesiaBerita Timnas IndonesiaShin Tae-yongYunus Nusi

Berita Terkini