Teken Kontrak Panjang Sampai 2027, Bek Manchester City Umbar Ambisi Besar
FOOTBALL265.COM - Kontrak anyar berdurasi enam musim yang ditandangani Ruben Dias bersama Manchester City disebut sang pemain sebagai bukti keseriusan kedua kubu untuk terus maju. Bek berusia 25 tahun tersebut masih ingin terus meraih sukses di The Citizens.
Meneken proposal baru saat memasuki musim kedua memang kurang begitu lazim namun Dias merasa puas. Bek internasional Portugal tersebut senang karena ambisinya selaras dengan visi City.
Raihan trofi Liga Inggris dan Carabao Cup dari musim lalu belum dinilai cukup oleh Dias. Jebolan Benfica tersebut masih ingin membawa Manchester City jadi salah satu kesebelasan terbaik Eropa dan dunia.
Dengan kenyataan ini, lengkap sudah usaha Manchester City untuk mempertahankan dua pemain belakang terbaik mereka musim lalu.
Sebelumnya, John Stones yang menjadi rekan duet ideal Ruben Dias juga sudah setuju untuk terus merumput di Etihad Stadium sampai 2026 pada awal Agustus lalu.
"Saya senang karena kontrak ini adalah tanda rasa percaya Man City kepada saya. Klub ini ingin jadi yang terbaik dan saya mau menjadi bagian dari misi itu. Kesamaan tujuan adalah faktor terpenting," ujar Ruben Dias di situs klub.
"Musim lalu memang luar biasa, namun musim selanjutnya harus lebih baik lagi. Sebuah keharusan untuk mengulang lagi sukses dari nol. Bisa terus membuktikan adalah salah satu capaian terbesar di sepak bola," tambahnya lagi.
1. Langsung Nyetel
Digaet dari Benfica dengan mahar nyaris mencapai 70 juta euro (sekitar Rp1 triliun, Dias bisa langsung menyamakan frekuensi dengan Manchester City. Padahal, musim lalu adalah kali pertama ia bermain di luar negaranya.
Dari 32 pertandingan Liga Inggris, Ruben Dias rata-rata mencatatkan 4,3 perebutan bola, 0,8 tekel, 2,9 sapuan, 1,2 potongan, dan 0,8 blok tiap 90 menit menurut statistik Squawka.
Sumber yang sama juga menyebut klien agen Jorge Mendes tersebut turut jadi penyuplai bola terbaik City, dengan rasio 85,9 umpan berakurasi 93,1 persen.
Tambahan satu gol dan 15 nirbobol kemudian membuat Dias dianugerahi gelar Pemain Terbaik Liga Inggris. Ia mengungguli pemain rival asal Manchester United sekaligus rekannya di Portugal, Bruno Fernandes, yang juga tampil apik sepanjang musim dengan 18 gol dan 12 assist.