x

Persib Bandung Siapkan Empat Kiper untuk Liga 1 2021

Kamis, 2 September 2021 15:24 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Isman Fadil
Pelatih penjaga gawang klub Liga 1 Persib Bandung, Luiz Fernando Silva Passos saat melatih tiga penjaga gawang Persib di Stadion SPOrT Jabar, Arcamanik, Kota Bandung, Jumat (10/01/20).

FOOTBALL265.COM - Pelatih kiper Persib Bandung, Luizhino Passos, mempersiapkan empat penjaga gawang, untuk persiapan mengarungi kompetisi BRI Liga 1 2021-2022.

Menurut pelatih asal Brasil ini, empat penjaga gawang yang didaftarkan untuk mengarungi kompetisi BRI Liga 1 2021-2022 yakni I Made Wirawan, Teja Paku Alam, Aqil Savik dan Muhammad Natsir yang baru bergabung kembali dengan tim setelah pulih dari cedera patah tulang fibula dan tibia.

"Ya sekarang kami mempunyai empat kiper. Kami berlatih dengan normal, kami mempersiapkan diri menjelang liga. Ada Aqil, Natshir, Made dan Teja," kata Passos.

Baca Juga
Baca Juga

Pada masa persiapan, Passos berusaha mempersiapkan penjaga gawang Maung Bandung dengan maksimal, meskipun waktu persiapan yang dimiliki tim kebanggaan Bobotoh untuk mengarungi kompetisi BRI Liga 1 2021-2022 cukup singkat.

Persib sendiri pada kompetisi BRI Liga 1 2021-2022, akan melakoni pertandingan perdana menghadapi Barito Putera. Laga tersebut, rencananya akan digelar di Stadion Indomilk Arena, Tangerang.

Baca Juga
Baca Juga

"Saya melakukan persiapan karena kami akan memulai liga di pekan ini dan saya pikir semua kiper harus dalam kondisi yang fit," tegas Passos.


1. Kondisi Bugar

Pelatih penjaga gawang klub Liga 1 Persib Bandung, Luiz Fernando Silva Passos saat melatih tiga penjaga gawang Persib di Stadion SPOrT Jabar, Arcamanik, Kota Bandung, Jumat (10/01/20).

Passos menuturkan, kondisi penjaga gawang Persib saat ini cukup bugar, termasuk Teja Paku Alam yang sebelumnya sempat menjalani operasi pasca mengalami patah tulang hidung.

Sebagai informasi, patah tulang hidung tersebut didapat Teja Paku Alam setelah berbenturan dengan rekan setimnya Ardi Idrus, pada game internal yang digelar di Lapangan Inspire Arena, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Sabtu (19/06/21).

"Teja sudah kembali berlatih dengan normal, tapi masih butuh waktu karena terkadang dia masih merasa takut karena cederanya. Tapi proses pemulihannya bagus," jelas Passos.
 

Persib BandungI Made WirawanLiga IndonesiaTeja Paku AlamMuhammad Aqil SavikBerita Liga 1Luiz Fernando Silva PassosLiga 1 2021BRI Liga 1 2021-2022

Berita Terkini