x

Jatim Diragukan, Provinsi Ini Muncul sebagai Kandidat Seri Ketiga Liga 1

Minggu, 24 Oktober 2021 19:56 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Herry Ibrahim
PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi Liga 1 mengemukakan ada dua opsi yang bisa dipilih untuk menggelar lanjutan Seri 3.

FOOTBALL265.COM - PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi Liga 1 mengemukakan ada dua opsi yang bisa dipilih untuk menggelar lanjutan Seri 3 pada pertengahan November 2021 mendatang.

Hal ini sebagai imbas dari situasi keamanan yang masih diragukan di Jawa Timur. Padahal, provinsi di timur pulau Jawa itu menjadi prioritas untuk menggelar Liga 1 seri ke-3 dan 4 musim ini.

"Ada banyak aspek yang dipertimbangkan, terutama di luar teknis. Masih ada sejumlah kemungkinan," tutur Manajer Bidang Media LIB, Hanif Marjuni di Stadion Maguwoharjo Sleman, Sabtu (23/10/21) kemarin.

Baca Juga
Baca Juga

Lantas, isu liar pun menggelinding di kalangan awak media. Yaitu dengan tetap menggelar Seri 3 Liga 1 di Jawa Tengah dan DI Yogyakarta, alias melanjutkan Seri 2 yang berjalan separuh saat ini.

"Ada kemungkinan seperti itu. Tapi belum diputuskan, karena jadwal kita seri 3 memang di Jatim," sambung dia.


1. Bali Opsi Kedua

PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi Liga 1 mengemukakan ada dua opsi yang bisa dipilih untuk menggelar lanjutan Seri 3.
Baca Juga
Baca Juga

Selain opsi melanjutkan Liga 1 di Jateng dan DIY, kemudian, muncul Bali sebagai opsi kedua untuk gelaran Seri 3. Padahal, Bali sebelumnya tidak masuk ke dalam rencana LIB.

Rumor itu demikian kencang, lantaran LIB diketahui juga sudah melakukan verifikasi pada sejumlah venue. Stadion Kapten I Wayan Dipta di Gianyar sebagai venue utama.

"Sekali lagi, ada kemungkinan seperti itu. Ya kita lihat saja bagaimana keputusannya nanti," tandas Hanif Marjuni.

Selain markas Bali United itu, ada 3 venue lain yang turut diverifikasi. Yaitu Stadion Ngurah Rai Denpasar, Stadion Kompyang Sujana Denpasar dan Stadion Gelora Samudra Kuta.

PSSILiga IndonesiaLiga 1PT Liga Indonesia Baru (PT LIB)Berita Liga 1Liga 1 2021

Berita Terkini