Bakal Merapat ke Old Trafford, Transfer Werner Bikin Buntung Sang Pemain dan Man United
FOOTBALL265.COM - Raksasa Liga Inggris, Manchester United bakal rugi besar andai jadi merealisasikan transfer Timo Werner. Selain itu, sang pemain juga bakal ketiban apes jika merapat ke Old Trafford.
Gosip merapatnya Timo Werner ke Kota Manchester kian memanas seiring ditunjuknya Ralf Rangnick jadi manager Setan Merah. Menurut gosip yang beredar, pelatih berusia 63 tahun tersebut menjadikan Werner target utama dalam jendela transfer paruh musim nanti.
Menurut laporan dari media terkemuka Jerman Bild, Rangnick rupanya berhasrat reuni dengan Werner. Diketahui jika keduanya pernah bekerja sama semasa masih membela RB Leipzig.
Kans Rangnick untuk membawa mantan anak asuhnya terbilang terbuka lebar. Pasalnya, faktor kedekatannya dengan pelatih Chelsea, Thomas Tuchel disinyalir akan mempermudah jalan Werner untuk menyebrang ke Old Trafford.
Di samping itu, bomber berusia 25 tahun tersebut juga mulai tak betah di Stamford Bridge. Sejak kedatangan Romelu Lukaku, jatah menit bermainnya semakin berkurang. Tak pelak jika beberapa waktu lalu ia mengancam akan hengkang jika terus menerus diparkir Tuchel.
Kendati Manchester United punya peluang besar untuk menggaet Werner, namun The Red Devils diingatkan kerugian besar andai jadi mendarkan jebolan akademi Steinhald tersebut.
1. Bikin Buntung
Hal tersebut diungkapkan oleh Glen Johnson. Menurutnya, andai transfer tersebut terealisasi maka kedua belah pihak yakni Manchester United dan Timo Werner sama-sama menanggung kerugian besar.
Legenda Liverpool tersebut menilai, kedatangan Werner bakal bikin gemuk lini depan Setan Merah yang sudah diisi nama-nama top seperti Jadon Sancho, Cristiano Ronaldo, Mason Greenwood serta Edinson Cavani.
Bukan tidak mungkin, kata Glen Johnson Werner bakal makin kesulitan mendapatkan menit bermain mengingat persaingan di pos ujung tombak Setan Merah lebih ketat ketimbang Chelsea.
“Jujur, saya tidak berpikir bahwa transfer tersebut menguntungkan kedua belah pihak,” ujar Glen Johnson melansir dari Metro.
“Bagi saya, jika Manchester United United merekrut pemain depan itu adalah tindakan yang gila. Saat ini mereka punya [Cristiano] Ronaldo, [Mason] Greenwood dan [Edinson] Cavani. Mereka jelas tidak bisa memainkan semua pemain ini sekaligus dan membuat mereka senang,”
"Timo Werner juga butuh berkembang. Dia harus bermain di suatu tempat di mana dia bermain setiap minggu. Jika ia berlabuh ke Manchester United, dia tidak akan mendapatkan itu,”