x

Polemik Gol Kessie Kontra Napoli, Media Italia Sampai Terbelah

Senin, 20 Desember 2021 17:04 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Prio Hari Kristanto

FOOTBALL265.COM - Kontroversi gol Franck Kessie yang dianulir wasit di giornata ke-18 Liga Italia 2021/22 rupanya berbuntut panjang. Pasalnya, media setempat sampai terbelah dan punya pendapat berbeda dengan keputusan wasit.

Insiden tersebut memang menjadi drama menarik dalam duel AC Milan vs Napoli. Kejadian tersebut berlangsung pada menit-menit akhir pertandingan.

Pemain asal Pantai Gading tersebut sukses melepaskan tembakan jarak dekat yang tak mampu dilesematakan David Ospina.

Baca Juga
Baca Juga

Sayang, gol Kessie kemudian dianulir oleh wasit. Dalam tinjauan VAR, gol tersebut dianggap tidak sah lantaran Olivier Giroud yang terkapar di kotak penalti Napoli berada dalam posisi offside.

Sontak saja, pelatih AC Milan Stefano Pioli dibuat berang dengan keputusan wasit. Pelatih berkepa plontos tersebut merasa jika Giroud tidak layak divonis terjebak dalam posisi offside.

Baca Juga
Baca Juga

Di samping posisinya yang terkapar, Pioli pun berpendapat jika kaki Giroud tak menghalang-halangi pandangan mata Ospina.

Tak hanya Pioli, gol Franck Kessie juga memancing silang pendapat di Italia. Bahkan media setempat sampai terbelah, ada yang berpendapat jika wasit sudah melakukan tindakan yang tepat namun tak sedikit yang berpandangan lain.


1. Media Italia Terbelah

Logo dan bola Serie A Liga Italia

Tuttosport dan Il Corriere dello Sport menganggap jika pengadil lapangan membuat keputusan yang adil. Kedua media tersebut menganggap jika ada kontak antara Giroud dan bek Napoli Juan Jesus.

Tuttosport dan Il Corriere dello Sport merasa jika eks bomber Chelsea tersebut sengaja menggerakkan kakinya untuk menyentuh bola. Dalam kondisi tersebut, Giroud layak diganjar berada dalam posisi off-side.

Akan tetapi, pendapat berbeda datang dari La Gazzetta dello Sport. Menurut mereka, posisi Giroud sedang tidak aktif. Seharusnya, pengadil lapangan mengesahkan gol Kessie pada menit tambahan waktu tersebut.

Pendatap La Gazzetta dello Sport diyakinkan oleh Ahli wasit DAZN Luca Marelli. Ia berpandangan jika Giroud tidak off-side dan dirinya pun terkejut dengan keputusan wasit yang menganulir gol Kessie.

“Jujur, saya cukup terkejut dengan keputusan tersebut. Pemain dianggap aktif jika bergerak ke arah bola, tapi Giroud terkapar di lapangan. Saya tidak tahu mengapa dia bisa melakukannya,” ujarnya menanggapi gol pemain AC Milan, Franck Kessie, di Liga Italia yang dianulir. .

AC MilanNapoliOlivier GiroudLiga ItaliaFranck KessieAC Milan NewsBerita Liga Italia

Berita Terkini