Sambut Final Liga 2 Lawan Persis Solo, El Loco Gonzales: Bismillah!
FOOTBALL265.COM - Pemain RANS Cilegon FC, Cristian Gonzales memanjatkan doa khusus sebelum maju ke final Liga 2 melawan Persis Solo.
Pertandingan RANS Cilegon FC vs Persis Solo akan dilangsungkan di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor pada, Kamis (30/12/21) pukul 21.00 WIB.
Pertandingan ini akan membuktikan siapa tim terbaik di Liga 2 musim 2021. Oleh sebab itu Cristian Gonzales dkk akan mengerahkan kemampuan terbaiknya demi meraih gelar juara.
Sebelum maju bertanding, Gonzales memanjatkan doa khusus sambil bersujud. Hal itu diketahui dari postingannya di instastory Instagram yang diunggah beberapa jam sebelum pertandingan dimulai.
"Selalu bersujud dan bersyukur pada mu ya Allah. Berkahi lah Bismillah, lancarkanlah hari ini dan selanjutnya. Amin Allahuma Amiin," tulis Cristian Gonzales.
Sontak para netizen pun turut membanjiri kolom komentar Instagram Cristian Gonzales untuk memberikan semangat dan doa baik.
@mat_guntur: "Bismillah dengn izin Allah juara"
@wahyudi0709: "Bismillah semoga bikin gol di final"
@zulhamhamid: "Papito Tetap yang terbaik.. Legenda Indonesia"
@_f_i_r_m_a_n: "SEMANGAT DI FINAL NYA ELOCO"
@realme04021998: "Ayo bawa pulang pialanya bang"
1. Perjuangan RANS Cilegon FC
Pelatih Rans Cilegon FC, Rahmad Darmawan menyatakan pertandingan final menghadapi Persis Solo sangat penting meski kedua tim telah sama-sama lolos ke Liga 1 musim depan. Pertandingan ini akan membuktikan siapa tim terbaik di Liga 2 musim 2021.
"Menghadapi partai final, laga ini penting dan kita tetap serius menatap setiap pertandingan. Walaupun tentu saya rasa berbeda dengan ketika kita bermain di semifinal karena disitu hidup mati," ujar Rahmad Darmawan.
Ada sensasi berbeda yang dirasakan pemain RANS Cilegon FC saat melangkah ke Final. Mereka akan bermain dengan lepas sambil mengejar ambisi mengangkat trofi juara Liga 2.
Cristian Gonzales menjadi salah satu pilar penting yang diandalkan oleh RANS Cilegon FC.