Exco PSSI: Emil Audero Prioritas Utama Shin Tae-yong, Dijadwalkan Ketemu Besok
FOOTBALL265.COM - Anggota Exco PSSI, Hasani Abdulgani menyampaikan ada dua pemain keturunan baru yang diproyeksikan untuk dinaturalisasi. Keduanya adalah Emil Audero Mulyadi dan Jordy Wehrmann.
Kedua nama tersebut adalah permintaan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Bahkan, Emil disebut jadi prioritas utama.
"Emil Audero Mulyadi masuk pilihan, dia prioritas pertama coach Shin Tae-yong," tutur Hasani kepada redaksi berita olahraga INDOSPORT melalui pesan singkat, Selasa (1/3/22).
Untuk memastikan apakah Emil Audero bersedia dinaturalisasi atau tidak, perwakilan PSSI di Eropa akan bertemu dengan kiper 25 tahun itu pada Rabu (2/3/22) waktu setempat atau 3 Maret waktu Indonesia.
"Iya besok akan ketemu dengan kolega (agen) di Eropa. Kami sudah janjian dengan manajer dan pemain yang diminati oleh coach Shin Tae-yong," jelas Hasani Abdulgani.
1. Bisa Dinaturalisasi
Hasani Abdulgani juga memastikan Emil Audero bisa dinaturalisasi, jika memilih Indonesia. Tidak ada kendala terkait administrasi perpindahan meski kiper Italia itu pernah bermain untuk timnas Italia U-15 hingga U-21.
Emil Audero kini membela klub Serie A Italia, Sampdoria. Dia sudah memainkan 20 pertandingan dan membawa timnya diurutan ke-15 klasemen sementara.
Kiper berusia 25 tahun itu punya darah Indonesia dari sang ayah, Edy Mulyadi yang berasal dari Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Jika Emil Audero mau dinaturalisasi, hal ini berbanding terbalik dengan pernyataan ayahnya beberapa waktu lalu yang menyebut Emil ingin membela Timnas Italia.
2. Bocoran
Sebelumnya, anggota Exco PSSI, Hasani Abdulgani, baru saja memberikan bocorkan lewat postingan di Instagram. Dua nama itu yakni kiper asal Italia, Emil Audero Mulyadi dan bintang Liga Super Swiss yakni Jordy Wehrmann.
Di Instagram, Hasani Abdulgani mengungapkan kalau dirinya sudah mengutus agen untuk melakukan pertemuan kepada dua pemain tersebut.
"Rabu malam besok waktu Eropa atay Kamis pagi waktu Indonesia, kolega (agen) kami sudah punya janjian dinner bersama manager dan pemain yang diminati oleh Shin Tae-yong," tulis Hasani.