AS Roma Kian Dekat Datangkan Pemain Kesukaan Mourinho
FOOTBALL265.COM – Klub Liga Italia, AS Roma dilaporkan kian dekat mendatangkan pemain kesukaan sang pelatih, Jose Mourinho secara gratis.
AS Roma terus mencoba memperbaiki skuatnya yang selama ini terus menjadi sasaran kritik dari sang pelatih, Jose Mourinho.
Mourinho memang kerap mengkritik skuatnya ketika menelan kekalahan, baik itu karena mental maupun soal kualitasnya.
Salah satu sorotan Jose Mourinho adalah soal penjaga gawang. Hanya adanya sosok Rui Patricio di bawah mistar AS Roma dirasa tak cukup olehnya.
Apalagi, Rui Patricio kian menua. Tercatat saat ini, mantan kiper Timnas Portugal itu telah berusia 34 tahun. Lambat laun otomatis performanya akan menurun.
Karenanya, Mourinho pun secara khusus meminta petinggi AS Roma mendatangkan kiper baru. Sejauh ini nama Pierluigi Gollini disebut sebagai pilihan utama.
Nyatanya, selain Gollini masih ada nama lain. Tak disangka-sangka, kiper tersebut merupakan kiper yang telah disukai Mourinho sejak lama.
Bahkan, untuk mendatangkannya nanti, AS Roma tak perlu mengeluarkan uang sepeserpun. Lantas, siapakah sosok kiper tersebut?
1. Pemain Kesukaan Mourinho adalah Mile Svilar
Dilansir dari Football Italia, sosok yang dimaksud adalah Mile Svilar yang saat ini tercatat sebagai kiper milik klub asal Portugal, Benfica.
Mile Svilar yang merupakan kiper berkebangsaan Serbia ini, berada di penghujung kontraknya dan akan berstatus bebas transfer pada Juli mendatang.
Kondisi tersebut membuat AS Roma mulai mengambil ancang-ancang dan bersiap mendatangkannya pada musim panas 2022 nanti.
Nantinya, ia akan diplot sebagai kiper cadangan dan berguru dengan Rui Patricio. Apalagi usianya baru 22 tahun dan diyakini masih bisa berkembang di kemudian hari.
Mourinho sendiri menyukai Svilar karena pernah berhadapan langsung dengannya, saat dirinya masih menukangi Manchester United.
2. Tampil Impresif saat Hadapi Mourinho
Pada 2017 lalu, Man United bertemu Benfica di babak grup Liga Champions. saat itu, Svilar menjalani debutnya di pentas Eropa pada usia 18 tahun.
Sepanjang laga, Man United arahan Mourinho kesulitan menembus gawang Svilar. Hingga akhirnya, kiper yang lahir di Belgia itu membuat kesalahan yang berujung gol untuk Marcus Rashford.
Meski membuat kesalahan, Mourinho disebutkan terkesan dengan penampilannya dan berminat bekerja sama dengannya.
Pada akhirnya, kesempatan itu terbuka lima tahun berselang, saat Mourinho menukangi AS Roma dan Svilar telah tumbuh sebagai salah satu kiper masa depan di usianya yang telah 22 tahun.