x

Liga Inggris: Cetak Hattrick buat Manchester United, Cristiano Ronaldo Kegirangan

Minggu, 13 Maret 2022 10:08 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
Cristiano Ronaldo mencetak gol keduanya di laga Manchester United vs Tottenham Hotspur (13/03/22). (Foto: REUTERS/Phil Noble)

FOOTBALL265.COM – Cristiano Ronaldo mengungkapkan kebahagiaannya usai mencetak hattrick untuk kemenangan Manchester United 3-2 atas Tottenham Hotspur pada lanjutan Liga Inggris, Minggu (13/03/220).

Cristiano Ronaldo menikmati momentum kembali ke performa terbaiknya saat menjadi penentu kemenangan Manchester United atas Tottenham Hotspur pada lanjutan Liga Inggris hari Minggu dinihari WIB.

Baca Juga

Dalam laga yang berakhir dengan skor 3-2 tersebut, mantan bintang Real Madrid dan Juventus itu memborong tiga gol Setan Merah sekaligus alias hattrick ke gawang Tottenham Hotspur. 

Gol pertama Ronaldo lahir pada menit ke-12. Berkat umpan backheel dari Fred di depak kotak penalti, CR7 tanpa ragu melepas tembakan roket yang gagal dihalau oleh kiper Hugo Lloris.

Di menit ke-33 tim tamu menyamakan kedudukan melalui tendangan penalti Harry Kane. Penalti ini didapat usai tangan Alex Telles mengenai crossing Dejan Kulusevski.

Baca Juga

Namun, momentum Tottenham hanya bertahan lima menit saja karena United kemudian kembali memimpin lewat gol kedua dari Ronaldo pada menit ke-38.

Berawal dari umpan lambung Nemanja Matic, Sancho menyodorkan bola ke tengah kotak penalti yang langsung direspon Ronaldo dengan satu sontekan ke gawang Lloris.

Sayang seribu sayang, Harry Maguire melakukan kesalahan di babak kedua yang berujung gol bunuh diri untuk kubu Tottenham Hotspur di menit ke-72. Skor kembali imbang 2-2.

Baca Juga

Beruntung Cristiano Ronaldo masih bisa menjadi penyelamat muka Manchester United. Dia mampu melengkapi hattrick-nya tepat di menit ke-80 sebelum ia digantikan oleh Victor Lindelof.

Torehannya ini tak pelak membuat mantan bintang Juventus tersebut bahagia. Pasalnya, adalah hattrick pertamanya untuk Setan Merah di periode keduanya bersama tim tersebut sejak pindah pada musim panas 2021 kemarin.


1. Ronaldo Kegirangan, Unggah Pesan di Instagram

Cristiano Ronaldo mencetak gol keduanya di laga Manchester United vs Tottenham Hotspur (13/03/22). (Foto: REUTERS/Phil Noble)

Kebahagiaan Ronaldo ini diungkapkan oleh sang superstar melalui unggahan di akun Instagram usai kemenangan timnya.

“Sangat senang dengan hattrick pertama saya sejak saya kembali ke Old Trafford!” tulis Cristiano Ronaldo.

Baca Juga

“Tidak ada yang mengalahkan perasaan kembali ke lapangan dan membantu tim dengan gol dan usaha.”

Penyerang berkebangsaan Portugal itu juga menekankan kepada rekan-rekan setimnya pentingnya kerja sama tim untuk mengalahkan tim mana pun.

Baca Juga

“Kami telah membuktikan sekali lagi bahwa kami dapat mengalahkan tim mana pun di hari tertentu, selama kami bekerja keras dan berdiri bersama sebagai satu kesatuan. Tidak ada batasan bagi Manchester United! Apa pun yang terjadi! Ayo pergi, Setan!” tandas Ronaldo.

Berkat hattrick-nya yang menjadi ke-49 sepanjang kariernya tersebut, Ronaldo kini menorehkan rekor baru di kompetisi Liga Inggris.  

Baca Juga

Torehannya itu menjadikan dirinya kini sebagai pemain tertua di Liga Inggris era Premier League yang bisa mencetak trigol dalam usia 37 tahun dan 35 hari.


2. Ronaldo Panen Rekor di Liga Inggris

Cristiano Ronaldo mencetak gol keduanya di laga Manchester United vs Tottenham Hotspur (13/03/22). (Foto: REUTERS/Phil Noble)

Tentunya tak hanya itu saja pencapaian yang diraih Ronaldo berkat hattrick tersebut. Saat ini, dirinya bisa percaya diri bersaing di papan atas top skor Liga Inggris.

Tambahan tiga gol itu membuat Ronaldo kini mengantongi 12 gol. Dirinya kini merangsek ke posisi kedua di daftar top skor menyamai torehan Sadio Mane dan Diogo Jota.

Sementara tambahan tiga poin membuat Man United untuk sementara kembali menyeruak ke empat besar klasemen Liga Inggris, unggul tipis dari Arsenal dan West Ham.

Baca selengkapnya: Top Skor Liga Inggris: Cristiano Ronaldo Saingi Duo Liverpool, Kane Cetak Rekor

Manchester UnitedCristiano RonaldoTottenham HotspurLiga InggrisBerita Liga Inggris

Berita Terkini