x

3 Bocah Primavera yang Bikin Roberto Mancini Curi-Curi Pandang, Ada Harta Karun AC Milan

Rabu, 11 Mei 2022 18:30 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
Pelatih Italia Roberto Mancini. Foto: REUTERS/Guglielmo Mangiapane.

FOOTBALL265.COM - Pelatih Timnas Italia, Roberto Mancini, kabarnya sudah mulai curi-curi pandang kepada sejumlah pemain muda di Negeri Pizza untuk ia orbitkan di skuat Gli Azzurri selanjutnya.

Mencari bibit-bibit muda dan unggul tentu menjadi PR nyaris seluruh pelatih sepak bola di muka bumi ini yang ingin menciptakan regenerasi gemilang di skuatnya.

Baca Juga

Timnas Italia sendiri saat ini beranggotakan sejumlah pemain yang berada di puncak usia pesepak bola pada umumnya.

Hanya ada beberapa pemain yang sudah menginjak kepala 3 seperti Giorgio Chiellini, Salvatore Sirigu, Francesco Acerbi, dan Leonardo Bonucci.

Tentu tidak ada salahnya, apabila Roberto Mancini mulai mencari bibit-bibit baru yang berpotensi jadi bintang masa depan Timnas Italia.

Baca Juga

Kompetisi Primavera pun jadi tempat ‘memancing’ yang melimpah ruah jika sang pelatih memang ingin berburu pemain muda berbakat.

Apalagi, menyusul kegagalan Timnas Italia menginjakkan kaki di Piala Dunia Qatar 2022, menjadikan Roberto Mancini lebih atentif dalam membangun Gli Azzurri menuju tim yang lebih kompetitif. Para pemain muda ini pun bisa jadi bagian dari misi tersebut.

Seperti diwartakan Sempre Milan, Roberto Mancini kabarnya sudah mulai melirik para pemain di Primavera dan nampak hadir di pertandingan Inter Milan vs AC Milan yang digelar pada 9 Mei lalu.

Baca Juga

Di pertandingan yang mempertemukan tim U-19 tersebut, kedua tim bermain sama kuat dengan skor 2-2.

Namun terlepas dari hasil pertandingan, ada beberapa nama pemain muda yang disebut dalam laporan tersebut. Siapa saja?


1. Para Calon Bintang Masa Depan Timnas Italia

Mencari calon pemain sukses Timnas Italia selanjutnya. Foto: Christian Charisius/picture alliance via Getty Images.

Franco Carboni

Pemain berusia 18 tahun yang sejatinya sudah dipanggil ke Timnas Argentina bersama saudara laki-lakinya yang bernama Valentin.

Meski begitu, ia diketahui pernah membela Timnas Italia U-17. Dahulu bermain sebagai penyerang pertama kali merintis karier sepak bolanya, kini ia nyaman bermain sebagai seorang bek kiri yang powerful.

Baca Juga

Eksistensinya juga penting untuk Inter Milan Primavera. Bahkan, ada publik dan media yang memberi julukan titisan Javier Zanetti kepadanya.

Dengan sepak terjang yang cukup impresif saat ini, Franco Carboni pun membidik satu tempat di tim utama Inter Milan nantinya.

Namun dalam sebuah kesempatan, ia mengaku ingin fokus dengan tim Primavera dan setelah itu melakukan review bersama sang agen untuk menentukan ke mana langkah masa depannya akan berlabuh.

Baca Juga

Hanya saja, ia memiliki mimpi besar bisa mentas ke tim utama Inter Milan suatu hari nanti atau bermain di klub kontestan Serie A.

Sebastiano Desplanches

Satu lagi nama yang mungkin masih cukup asing di telinga para penggemar sepak bola Italia. Sebagai informasi, Sebastiano Desplanches adalah kiper yang saat ini membela AC Milan Primavera.

Talentanya yang impresif pun bak oase di tengah padang pasir bagi AC Milan jika ingin merekrut kiper tambahan di tim utamanya.

Baca Juga

Apalagi jika berkaca pada situasi sulit yang sempat dialami Rossoneri beberapa waktu lalu ketika dua penjaga gawang mereka, Alessandro Plizzari dan Mike Maignan harus menepi karena tidak fit.

Lantas, apakah ada peluang bagi Sebastiano Desplanches yang masih berusia 19 tahun ini untuk jadi kiper masa depan Timnas Italia nantinya?

 

2. Ada Harta Karun AC Milan

Mencari calon pemain sukses Timnas Italia selanjutnya. Foto: Christian Charisius/picture alliance via Getty Images.

Marco Nasti

Selanjutnya ada pemain muda yang namanya belakangan cukup naik daun di Liga Italia. Marco Nasti saat ini berusia 18 tahun dan sudah membela Timnas Italia di level U-16 dan U-19.

Ia merupakan pemain muda asal Pavia, Italia, dan bergabung dengan AC Milan sejak 2019. Ia pun tampil cemerlang dan bersinar bersama tim Primavera asuhan Federico Giunti.

Baca Juga

Penampilan-penampilannya yang apik pun seolah jadi bukti, bahwa cepat atau lambat ia bisa sukses bersama tim senior Rossoneri.

Musim ini saja, ia telah menorehkan catatan yang cukup impresif soal capaian gol.

Pemain muda kelahiran 17 September 2003 ini sempat mencetak 11 gol dari 12 pertandingan yang ia lakoni.

Baca Juga

Penampilan apiknya bersama AC Milan pun mendapat ganjaran setimpal. Belum lama ini ia diganjar perpanjangan kontrak yang akan mengikatnya lebih lama di klub ini sampai tahun 2026.

Marco Nasti masih punya jalan panjang yang membentang di hadapannya, dan perpanjagan kontrak yang diberikan AC Milan adalah sebuah angin segar bagi pemain berusia 18 tahun tersebut.

AC Milan tentu harus ‘gercep’ mengamankan jasa salah satu talenta mudanya yang menjanjikan ini sebelum ada klub yang datang membajak.

Baca Juga

Namun untuk level timnas, Roberto Mancini nampaknya tidak perlu khawatir. Kemungkinan besar ia hanya perlu mendidik Marco Nasti setelah memberinya kesempatan debut di tim senior.

Ya, Roberto Mancini saat ini punya PR besar mengembalikan reputasi Timnas Italia sang kampiun Euro 2020 yang gagal tampil di Piala Dunia Qatar 2022.

ItaliaAC MilanRoberto ManciniInter MilanPrimaveraBola InternasionalOne Football

Berita Terkini