x

Alejandro Garnacho, Titisan Cristiano Ronaldo dari Tanah Air Lionel Messi

Kamis, 12 Mei 2022 10:25 WIB
Penulis: Dwiana Restu Beniartha | Editor: Indra Citra Sena
Pemain muda Manchester United, Alejandro Garnacho.

FOOTBALL265.COM - Manchester United U-18 baru saja menjuarai ajang Piala FA Junior setelah menyudahi perlawanan Nottingham Forest dengan skor akhir 3-1.

Pada laga final tersebut ada satu nama yang mencuri perhatian publik Old Trafford. Ya, Alejandro Garnacho sukses menyumbang dua gol dalam pesta Setan Merah junior.

Baca Juga

Pemain muda Argentina mencetak gol pertama pada menit ke-78. Uniknya setelah gol tersebut ia berselebrasi 'Siu' ala Megabintang Cristiano Ronaldo.

Garnacho kembali menambah catatan golnya di masa injury time. Gol tersebut sekaligus mengunci kemenangan untuk Manchester United U-18.

Dengan tambahan dua gol yang ia ciptakan di final. Alejandro Garnacho telah membukukan total tujuh gol di kompetisi Piala FA Junior.

Baca Juga

Pemain bernama lengkap Alejandro Garnacho Ferreyra sebenarnya sudah tak asing bagi publik Old Trafford. Pasalnya penampilannya memang ciamik sepanjang musim ini di level junior.

Penampilannya yang sangar membuat Lionel Scaloni bergegas untuk memanggillnya ke timnas Argentina, untuk mengikuti dua laga kualifikasi Piala Dunia 2022 beberapa bulan yang lalu.

Pujian juga mengalir dari sang pelatih United U-18 Travis Binnion, yang mengatakan bahwa Garnacho memiliki mental yang sangat kuat dan yakin bahwa anak asuhnya akan memiliki karir yang cemerlang nantinya.

Baca Juga

Satu fakta lagi yang perlu diingat bahwa Alejandro Garnacho berlatih dengan dua GOAT dalam dunia sepak bola yakni Cristiano Ronaldo ketika di klub dan Lionel Messi saat di timnas Argentina.

Publik Old Trafford kini menaruh harapan besar di pundak Garnacho. Tak heran karena penampilannya yang cemerlang sejauh ini.


1. Lebih Terobesesi kepada Ronaldo daripada Messi

Pemain muda Manchester United, Alejandro Garnacho.

Alejandro Garnacho merupakan talenta muda Argentina dari klub Manchester United. Meski lahir di Spanyol, Garnacho lebih memilih bermain untuk Tim Tango karena ibunya asli Argentina.

Garnacho lahir pada 1 Juli 2004 atau berusia 17 tahun. Ia merupakan mantan pemain akademi Atletico Madrid yang kemudian hijrah ke Manchester United.

Baca Juga

Manchester United mengalahkan dua tim besar yakni Borussia Dortmund dan Real Madrid untuk mendapatkan tanda tangannya dua tahun lalu.

Posisi utamanya adalah sayap kiri yang sama persis dengan Ronaldo sementara posisi keduanya adalah sayap kanan yang sama dengan Messi beberapa tahun terakhir.

Salah satu yang unik darinya adalah selebrasi golnya yang meniru Cristiano Ronaldo yang terkenal dengan ungkapan kata "SIIIUUU" tersebut.

Baca Juga

Selain soal selebrasi dirinya juga mengenakan nomor punggung 7 bersama tim junior Manchester United. Garnacho juga beberapa kali memposting dirinya ketika bersama Ronaldo di Manchester United.

Dalam akun instagram pribadinya ia tak segan menyebut Ronaldo sebagai GOAT yang menuai sindiran dari Sergio Aguero dan publik Argentina lainya.

Aguero sempat membalas unggahan Garnacho dan mengatakan bahwa Garnacho bisa berkata demikian karena belum pernah bermain bersama Lionel Messi, meskipun sudah berlatih bersama di timnas Argentina.

Baca Juga

Terlepas dari hal tersebut Alejandro Garnacho tetap menaruh hormat kepada Lionel Messi atas pencapaiannya yang luar biasa selama ini. Namun untuk urusan obsesi tampaknya memang lebih mengarah ke Cristiano Ronaldo.

Dengan kedatangan Erik ten Hag bintang Argentina tersebut siap bermain di level senior secara reguler. Pasalnya sang arsitek Belanda dikabarkan sangat senang dengan gaya bermain Garnacho.


2. Alejandro Garnacho Baru Saja Meraih Gelar

Pemain muda Manchester United, Alejandro Garnacho.

Manchester United memang sedang sakit musim ini. Performanya tak kunjung membaik bahkan setelah mengganti pelatihnya.

Dengan performa buruk tersebut The Red Devils harus kembali puasa gelar seperti musim lalu. Tercatat klub bermarkas di Old Trafford sudah lima tahun menahan dahaga trofi bergengsi.

Namun, performa buruk Manchester United tampaknya tak menular ke tim juniornya. ya, Setan Merah junior baru saja menggondol trofi FA Youth Cup.

Trofi tersebut berhasil diraih setelah Manchester United U-18 menghajar lawannya Nottingham Forest dengan skor 3-1 pada Kamis (12/05/22) dini hari WIB.

Alejandro Garnacho menjadi bintang di laga tersebut usai membukukan dua gol sekaligus. Sementara satu gol tambahan dicetak oleh Rhys Bennett.

Baca selengkapnya: Tim Senior Amburadul, Trofi Piala FA Junior Jadi Pelipur Lara Manchester United Musim Ini

Manchester UnitedCristiano RonaldoLionel MessiLiga Primer InggrisLiga InggrisBerita Liga InggrisAlejandro Garnacho Ferreyra

Berita Terkini