Starting XI Pemain Habis Kontrak Liga Inggris: Karius Kiper, Incaran AC Milan Jadi Ujung Tombak
FOOTBALL265.COM – Melihat starting XI para pemain Liga Inggris yang segera habis kontrak pada Juni 2022 mendatang, di mana Lord Karius jadi kiper utama sementara striker incaran AC Milan isi pos lini depan.
Kompetisi kasta tertinggi Liga Inggris musim 21/22 baru saja berakhir, dimana Manchester City berhasil keluar sebagai juara dengan mengumpulkan 93 angka dari 38 pertandingan.
Pada pertandingan terakhir, Manchester City sukses lakukan epic comeback dan meraih kemenangan tipis 3-2 dari Aston Villa.
Tambahan tiga angka membuat Manchester City unggul satu poin dari Liverpool yang menjadi rival utama The Citizens dalam perburuan gelar musim ini.
Bagi Manchester City, ini merupakan gelar juara Liga Inggris kedelapan mereka sepanjang sejarah serta jadi kali kedua buat The Citizens mampu back to back juara.
Sebelum musim 2020/21 dan 2021/22, Manchester City juga pernah dua kali juara beruntun di Liga Inggris era Premier League yakni pada 2017/18 dan 2018/19.
Usai kompetisi berakhir, sejumlah tim pun langsung bergerak cepat mencari para pemain anyar untuk memperkokoh skuat mereka jelang musim depan.
Selain datangkan pemain baru, manajemen tim juga berusaha mempertahankan sejumlah bintang mereka yang kontraknya akan habis akhir Juni 2020 nanti.
Andai tak mencapai kata sepakat, bisa dipastikan para pemain tersebut akan hengkang ke klub lain dengan status bebas transfer.
Melansir dari laman transfermakt, tercatat ada 70-an pemain yang kontraknya akan habis Juni nanti dan berpotensi hengkang ke klub lain secara gratis.
Menariknya, dari jumlah pemain habis kontrak tersebut bisa dibentuk sebuah tim yang cukup tangguh dan mungkin layak jadi salah satu kuda hitam di Liga Inggris musim depan.
Lantas siapa sajakah mereka? Berikut INDOSPORT coba merangkum serta mengulas:
1. Pertahanan Kokoh Ala The Big Four
Menggunakan taktik 4-2-3-1 yang jadi andalan Manchester City saat juara musim ini, starting XI pemain bebas kontrak Liga Inggris 21/22 terlihat cukup tangguh di sisi pertahanan.
Dalam formasi empat bek sejajar, akan ada sejumlah nama tenar yang sudah cicipi menit bermain cukup banyak bahkan melegenda di Liga Inggris.
Mereka adalah Ashley Young, Andreas Christensen, Antonio Rudiger dan Nathaniel Clyne. Untuk sektor bek tengah, Andreas Christensen dan Antonio Rudiger jelas jadi pilihan utama.
Sebagai informasi, Andreas Christensen dan Antonio Rudiger sampai saat ini belum mendapat perpanjangan kontrak cari Chelsea, sehingga keduanya diprediksi bakal segera hengkang dari The Blues.
Fakta bahwa keduanya merupakan partner di Chelsea, jadi alasan kuat mengapa Andreas Christensen dan Antonio Rudiger sangat layak mengisi starting XI pemain bebas kontrak Liga Inggris kali ini.
Untuk menemani keduanya, ada wingback senior eks Manchester United, Ashley Young. Meski sudah berusia 36 tahun, namun pengalaman serta visi bermain Young dianggap cocok untuk melengkapi skuat ini.
Sepanjang musim 21/22, Ashley Young bermain 25 pertandingan dengan torehan 2 assists di semua ajang buat Aston Villa. Catatan yang cukup lumayan di usianya yang sudah hampir kepala empat.
Sementara di sisi kanan ada Nathaniel Clyne, salah satu mantan wingback Timnas Inggris dan punya pengalaman matang di Premier League.
Di musim ini, Nathaniel Clyne tampil sebanyak 22 pertandingan dengan cetak satu assists buat Crystal Palace di semua kompetisi.
Keempat pemain bertahan tersebut bakal jadi tembok dan menjaga gawang yang dikawal mantan kiper Liverpool, Loris Karius.
Masa depan kiper asal Jerman ini diprediksi tak akan bertahan lama di Liverpool. Di musim 21/22, Loris Karius bahkan tak mendapat kesempatan tampil setelah jadi kiper ketiga The Reds.
2. Aura Manchester United di Lini Tengah
Dari lini tengah, starting XI pemain bebas kontrak Liga Inggris kali ini juga bakal berisikan sejumlah pemain ternama.
Satu nama yang paling menonjol adalah Paul Pogba. Seperti diketahui, Paul Pogba tampaknya tak akan berseragam Manchester United lagi musim depan, dan berpotensi kembali ke klub lamanya Juventus.
Untuk menemani Pogba, ada Nemanja Matic sang rekannya di Manchester United yang juga diprediksi akan mengakhiri masa baktinya buat setan merah akhir musim nanti.
Aura Manchester United terasa cukup kental di starting XI pemain bebas kontrak Liga Inggris ini, di mana ada Jesse Lingard dan Juan Mata yang bakal mengisi posisi winger kiri serta kanan.
Dari laman Transfermarkt, kontrak kedua pemain tersebut akan berakhir pada Juni 2022, dan sampai sekarang belum ada kabar jika manajemen Manchester United mau memperpanjangnya.
Sebagai playmaker, ada Christian Eriksen yang menjadi penghubung lini tengah dan lini serang. Berbekal 4 assists dan satu gol dari 11 pertandingan buat Brentford, tampaknya magis Christian Eriksen masih bisa jadi tumpuan musim depan.
Terakhir di posisi ujung tombak, ada Divock Origi yang layak jadi opsi lini serang starting XI kali ini. Secara statistik, pemain yang dikabarkan bakal memperkuat AC Milan tersebut terbilang cukup lumayan.
Dari total 18 pertandingan yang ia mainkan buat Liverpool musim ini, Divock Origi sukses mencetak 6 gol serta memberikan 4 assists di semua kompetisi.
Starting XI Pemain Bebas Kontrak Liga Inggris (4-2-3-1):
Loris Karius; Ashley Young, Andreas Christensen, Antonio Rüdiger, Nathaniel Clyne; Paul Pogba, Nemanja MatiÄ; Jesse Lingard, Christian Eriksen, Juan Mata; Divock Origi.