Bangga! Klub Milik Pengusaha Indonesia FCV Dender Juara di Liga Belgia
FOOTBALL265.COM - Prestasi nyata baru saja ditorehkan oleh salah satu klub luar negeri yang dipunya orang asal Indonesia yakni FCV Dender dari Belgia.
Pada 2021-2022, kesebelasan milik Sihar Sitorus tersebut sukses menjuarai kasta ketiga piramida sepak bola Negeri Coklat dan musim depan akan berkompetisi lagi di liga profesional.
Dender memang masih asing di telinga pecinta sepak bola Indonesia atau bahkan Eropa namun mereka sebenarnya punya sejarah panjang.
Mereka sudah pernah menembus kasta teratas Belgia atau 1A Pro League era 2000-an dan bahkan sempat menduduki papan tengah di 2007-2008 dan 2008-2009.
Hanya saja setelah itu mereka mengalami kemunduran hingga harus terdampar di kancah amatir sejak 2011/2012.
Perlahan Dender kemudian bangkit dan puncaknya terjadi pada 2021-2022 di bawah arahan pelatih lokal kawakan, Regi Van Acker.
Pada musim reguler, FCV Dender berhasil menembus empat besar klasemen akhir Belgian National Division 1.Â
Bukan perkara mudah mengingat persaingan antar peserta tetap sengit meski di divisi gurem. Antara pemuncak klasemen dengan tim di tangga keenam hanya ada gap empat poin usai melewati 28 pekan.
Dender kemudian berhak lolos ke babak play-off juara yang diikuti empat tim dan disini mereka justru tampil superior.
Lennard Hens dkk. hanya sekali merasakan kekalahan dari enam pertandingan dan menyapu bersih sisanya dengan kemenangan sehingga diganjar trofi juara usai laga pamungkas play-off kontra Dessel Sport pada Kamis (26/5/22).
1. Dipimpin Seorang Perempuan
Tidak diketahui pasti kapan Sihar Sitorus mengakusisi FCV Dender namun yang jelas peran penguasaha asal Sumatra Utara ini tidak bisa dianggap remeh.
Bisa dibilang jasa terbesar eks pengurus PSSI dari salah satu sekaligus politisi salah satu partai berkuasa tanah air tersebut adalah dengan menunjuk Belinda Siahaan sebagai CEO klub.
Meskipun hanya seorang wanita yang terkadang masih di pandang sebelah mata dalam industri sepak bola, namun Belinda bisa membuktikan diri.
Ia punya banyak pengalaman di sepak bola Indonesia sebelum berkecimpung di Belgia dan peran yang dipegangnya tidak pernah kecil.
Sejak November 2010, Belinda Siahaan diketahui sudah memegang jabatan sebagai Marketing Manager di PT Liga Primer Indonesia.
Hanya berselang 7 bulan kemudian, Belinda diangkat menjadi Head of Business & Commerce Dept di PT Liga Prima Indonesia Sportindo.
2. Misi Belinda Siahaan
Selesai dengan jabatan itu, Belinda merambah pekerjaan lain sebagai sekretaris klub Pro Duta asal Medan. Per Juli 2020 kemudian Belinda ditugaskan untuk menjadi direktur Dender sebelum mendapat promosi sebagai CEO.
Belinda Siahaan punya visi dan misi jelas untuk menjadikan FCV Dender kembali menjadi kesebelasan profesional nan bermutu lagi di Liga Belgia.
Tekadnya yang sekeras baja kemudian sukses membawa tim dengan warna kebesaran hitam dan biru itu lolos dari krisis global yang dibawa oleh pandemi Covid-19 dalam dua tahun terakhir.