x

Prediksi Piala Presiden 2022 Bhayangkara FC vs Persebaya: Misi Balas Dendam Bajul Ijo

Minggu, 12 Juni 2022 16:05 WIB
Editor: Juni Adi
Pertandingan babak kedua Bhayangkara FC vs Persebaya dalam lanjutan piala gubernur Jatim 2020, Bhayangkara FC unggul 0-1.

FOOTBALL265.COM - Persebaya Surabaya berambisi untuk membalas kekalahan mereka di Liga 1 saat melawan Bhayangkara FC di ajang Piala Presiden 2022.

Duel seru tersaji di laga perdana babak penyisihan Grup C Piala Presiden 2022, antara Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Senin (13/06/22) malam WIB.

Baca Juga

Kedua tim sama-sama memiliki kekuatan yang merata, sehingga pertandingan akan berjalan sengit dan sulit untuk diprediksi.

Bagi Persebaya Surabaya, pertandingan ini akan menjadi ajang balas dendam mengingat mereka dua kali dikalahkan oleh Bhayangkara FC di ajang Liga 1 musim lalu.

Kekalahan Persebaya kala itu terjadi di putaran pertama Liga 1 pada 24 September 2021 di Stadion Jalak Harupat dengan skor 1-0.

Baca Juga

Sementara kekalahan kedua terjadi di putaran kedua di Stadion Ngurah Rai, Bali, dengan skor akhir 2-1 untuk kemenangan Bhayangkara FC.

Melihat catatan itu tentu Persebaya wajib mewaspadai kekuatan Bhayangkara FC. Apalagi pelatih mereka juga mengaku buta dengan kekuatan The Guardian.

Baca Juga

"Saya belum tahu, yang jelas dihuni pemain cukup berpengalaman menurut saya pertandingan akan berjalan menarik," ujar mantan pelatih Persela Lamongan itu.

Sedangkan untuk Bhayangkara FC, catatan belum terkalahkan di dua laga terakhir melawan Persebaya jadi motivasi untuk kembali melanjutkan tren positif, dan meraih kemenangan perdana di Piala Presiden 2022. 


1. Prediksi Susunan Pemain

Selebrasi Ezechiel N'Douassel di laga BRI Liga 1 Bhayangkara vs Persijara

Bhayangkara FC: Wahyu Tri Nugroho; Sani Rizki Fauzi, Anderson Salles, Abanda Rahman, Ruben Sanadi; Wahyu Subo Seto, Muhammad Hargianto, TM Ichsan; Andik Vermansah, Ezechiel Ndouasel, Dendi Sulustyawan.

Persebaya Surabaya: Andhika Ramadhani; Koko Ari, Leo Lelis, M. Zaenuri, Alwi Slamat; Muhammad Hidayat, Dicky Kurniawan, Alta Ballah; Rui Ariyanto Januar Eka, Supriyadi.

Player to Watch

Ezechiel Ndouasel (Bhayangkara FC)

Di kubu Bhayangkara FC, ada pemain berbahaya yang harus difokuskan dalam penjagaan di kotak penalti. Dia adalah Ezechiel Ndouasel. Seperti diketahui, ketajaman penyerang timnas Chad itu sudah terbukti di Liga 1

Januar Eka (Persebaya)

Januar Eka bisa jadi momok berbahaya bagi pertahanan Bhayangkara FC. Meski ketajamannya belum begitu teruji, tapi ia punya kelebihan pergerakan yang sangat baik dalam mencari ruang kosong.

Hal itu sudah dibuktikan ketika menyumbang satu gol dalam kekalahan Persebaya dari Persis Solo di pertandingan uji coba.


2. 5 Pertandingan Terakhir Bhayangkara FC

Laga uji coba antara Persebaya vs Persis Solo di stadion GBT, Minggu (22/05/22).

Persiraja Banda Aceh 0-2 Bhayangkara FC

Bhayangkara FC 1-1 Persija Jakarta

Persela Lamongan 0-4 Bhayangkara FC

Bhayangkara FC 1-2 Persipura Jayapura

PSIS Semarang 1-1 Bhayangkara FC

5 Pertandingan Terakhir Persebaya 

Persebaya Surabaya 1-2 Persis Solo (uji coba)

Persebaya Surabaya 1-2 Borneo FC

Bali United 0-3 Persebaya Surabaya

Persebaya Surabaya 1-1 Persib Bandung

Barito Putera 1-1 Persebaya Surabaya

Head to Head

Bhayangkara FC 2-1 Persebaya Surabaya

Persebaya Surabaya 0-1 Bhayangkara FC

Persebaya Surabaya 4-0 Bhayangkara FC

Bhayangkara FC 0-2 Persebaya Surabaya

Persebaya Surabaya 1-0 Bhayangakara FC

Prediksi INDOSPOT.COM 

Bhayangkara FC 60% - Imbang 10% - Persebaya Surabaya 30%

Persebaya SurabayaPrediksiPiala PresidenLiga IndonesiaBhayangkara FCPiala Presiden 2022

Berita Terkini