Prediksi Piala Presiden Persija Jakarta vs Barito Putera: Menakar Taktik Thomas Doll
FOOTBALL265.COM - Berikut prediksi pertandingan Piala Presiden 2022 Grup B, antara Persija Jakarta vs Barito Putera, Sabtu (18/06/22) di Stadion Segiri, Samarinda.
Laga ini akan menjadi yang pertama bagi Persija Jakarta di Piala Presiden 2022, dan bagi Barito Putera, ini menjadi laga kedua setelah diimbangi Rans Nusantara FC.
Menarik untuk menantikan Persija Jakarta, sang juara ajang pramusim tahun lalu, tapi kini bersama pelatih baru, Thomas Doll.
Walau sempat kalah di laga uji coba, tapi permainan Persija Jakarta belum terlihat sepenuhnya, bersama para pemain baru.
Persija Jakarta juga akan menurunkan pemain muda di Piala Presiden 2022. Hal itu sudah ditegaskan oleh pelatih Thomas Doll.
"Untuk dua pertandingan pertama, Persija akan menggunakan tim muda dan juga tiga pemain trial dari Jepang (Norito Hashiguchi, Ryohe Miyazaki, dan Daisuke Kobayashi)."
"Untuk Piala Presiden, Saya rasa penting untuk pemain muda bisa punya pengalaman bermain," ujar pelatih asal Jerman tersebut.
Di sisi lain, Barito Putera juga berambisi meraih poin penuh, setelah sebelumnya ditahan imbang oleh Rans Nusantara FC.
"Melawam Persija Jakarta ini pertandingan yang besar. Persija tim yang cukup bagus, punya kualitas yang cukup merata di semua lini," ungkap pelatih Barito, Dejan Antonic.
Melihat kesiapan kedua tim, INDOSPORT memprediksi jika Barito Putera harus lebih bersabar, karena Persija Jakarta bisa saja menahan imbang lagi di Piala Presiden 2022.
Prakiraan Pemain:
Persija Jakarta (4-4-2): Adre Arido Geovani; Barnabas Sobor, Fikri Irvanudin, Chandra Negara, Fava Sheva; Radzky S. Ginting, Dwiki Arya, Daisuke Kobayashi, Ginanjar W. Ramdhani; M. Rafli Mursalim, Ryohei Miyazaki | Pelatih: Thomas Doll
Barito Putera (4-3-3): Joko Ribowo; Bagas Kaffa, Renan Alves, Muhammad Firly, Frank Sokoy; Bayu Pradana, Ryota Noma, Luthfi Kamal; Rafinha, Rafael Silva, Ambrizal Umanailo | Pelatih: Dejan Antonic
1. Player to Watch
Persija Jakarta: Adre Arido Geovani
Adre Arido Geovani adalah wajah baru Persija Jakarta. Ia merupakan kiper jebolan Bina Taruna FA, yang terpilih dalam program Garuda Select jilid 3 dan 4 di Inggris.
Persija hanya membawa dua kiper muda di awal laga Piala Presiden 2022, yakni Adre dan Govindra Gyraqa. Jika berkaca pada statistik, Adre jauh lebih berpengalaman.
Menarik untuk menantikan debut Adre Arido Geovani di kancah profesional. Apakah ia mampu menjaga gawangnya dari striker asing Barito Putera, Rafael Silva?
Barito Putera: Rafael Silva
Barito Putera telah melesakkan satu gol di Piala Presiden 2022. Gol itu diciptakan oleh Rafael Silva dari titik penalti, pada menit awal pertandingan vs Rans Nusantara FC.
Rafael Silva diprediksi akan menjadi ujung tombak Laskar Antasari, sebab Barito tak mau kehilangan momentum meraih poin, saat Persija menurunkan tim lapis kedua.
Jika Rafael mendapat umpan-umpan matang dari Rafinha atau Ryota Noma, maka akan mudah bagi striker asal Brasil itu untuk membobol gawang Persija Jakarta.
2. Statistik Persija vs Barito
5 Match Terakhir Persija Jakarta
Persija Jakarta 0-2 PSS Sleman
Bhayangkara FC 1-1 Persija Jakarta
Persija Jakarta 3-1 PSM Makassar
Persija Jakarta 1-3 Madura United
Tira-Persikabo 0-4 Persija Jakarta
5 Match Terakhir Barito Putera
Barito Putera 1-1 Rans Nusantara FC
Barito Putera 1-1 Persib Bandung
Barito Putera 2-0 Persita Tangerang
Persik Kediri 0-2 Barito Putera
Barito Putera 1-1 Persebaya Surabaya
Head to Head Persija vs Barito
Barito Putera 1-1 Persija Jakarta
Persija Jakarta 1-1 Barito Putera
Persija Jakarta 1-0 Barito Putera
Barito Putera 1-1 Persija Jakarta
Persija Jakarta 3-0 Barito Putera
Prediksi INDOSPORT:
Persija Jakarta 30%
Imbang 40%
Barito Putera 30%