x

AC Milan dan Chelsea Tak Sepakat, Transfer Hakim Ziyech ke San Siro Berakhir Antiklimaks

Selasa, 12 Juli 2022 21:03 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Isman Fadil
Rumor kepindahan winger Chelsea, Hakim Ziyech ke AC Milan di bursa transfer musim panas ini berakhir antiklimaks.

FOOTBALL265.COM - Rumor kepindahan winger Chelsea, Hakim Ziyech ke AC Milan di bursa transfer musim panas ini berakhir antiklimaks.

Pasalnya, pihak The Blues dan I Rossoneri gagal menemukan kata sepakat terkait formula transfer eks Ajax Amsterdam tersebut.

Baca Juga

Kabar tersebut jelas jadi pukulan telak bagi AC Milan. Bukan tanpa sebab, I Rossoneri menjadikan Ziyech sebagai pembelian prioritas dalam saga transfer awal musim ini.

AC Milan bahkan sudah kesengsem Ziyech sejak masih berkostum Ajax Amsterdam. Namun lantaran tak mampu menuruti permintaan De Joden Ziyech akhirnya berlabuh ke Chelsea.

Bak CLBK, kini AC Milan kembali membidik Ziyech. Minat Tim Merah Hitam pada Ziyech sejurus dengan lowongan besar-besaran AC Milan untuk menemukan winger kanan yang gacor.

Baca Juga

Diketahui, pada musim 2021-2022, Alexis Saelemaekers dan Junior Messias gagal menunjukkan penampilan yang impresif.

Statistik mencatat jika Saelemakers serta Junior Messias hanya mampu berkontribusi dengan sumbangan 8 gol serta 4 assist.

Angka tersebut terbilang jomplang jika dibandingkan dengan Rafael Leao yang tampil gacor dengan catatan 14 gol serta 12 assist-nya di semua kompetisi. Tak heran jika I Rossoneri berniat mendatangkan winger anyar.

Baca Juga

Sejumlah nama dibidik. Teranyar kini AC Milan menginginkan Hakim Ziyech. Bahkan I Rossoneri dilaporkan sudah mencapai perjanjian personal dengan Ziyech.

Sayangnya, rumor tersebut terancam berakhir antiklimaks. Bagaimana tidak, pihak Chelsea dan AC Milan gagal menemukan kata sepakat terkait formula transfer Ziyech ke San Siro.


1. Ziyech Gagal ke AC Milan

Hakim Ziyech

Menurut laporan dari Corriere dello Sport hari ini via Milan News ada jalan buntu terkait formula transfer Ziyech ke AC Milan.

Chelsea sendiri tak keberatan untuk melepas Ziyech dengan status pinjaman ke Kota Mode. Asalkan AC Milan menebusnya dengan status permanen di musim berikutnya.

Baca Juga

Formula tersebut kabarnya tak disepakati I Rossoneri. Managemen AC Milan di bawah komando Paolo Maldini hanya ingin pinjaman kering.

Atau juga, AC Milan siap menebus Ziyech dengan opsi pembelian permananen tanpa harus menyertakan kewajiban membeli di akhir musim 2022-2023.

Situasi tersebut membuat negosiasi berjalan mandeg. Alhasil kepindahan Ziyech pun terancam berakhir antiklimaks.

Baca Juga

Padahal, pemain berpaspor Maroko tersebut sudah mengatakana "YA" untuk bergabung dengan I Rossoneri musim panas ini.

"Seperti dilansir  Corriere dello Sport pagi ini, antara Milan dan Chelsea akan terjadi kebuntuan dalam negosiasi untuk striker Maroko Hakim Ziyech," bunyi laporan tersebut.

"Pemain ingin meninggalkan London, tetapi gaji tinggi dan ketidakmungkinan menemukan kesepakatan antara klub untuk formula yang memuaskan semua orang telah membuat kesepakatan terhenti,"

Baca Juga

"Chelsea mendorong kewajiban penebusan, Milan malah ingin menutup pinjaman kering atau, mungkin hanya opsi beli,"

Belum jelas apakah AC Milan akan menghentikan negosiasi dan mencari nama lain atau menuruti permintaan Chelsea.


2. Castillejo Tinggalkan AC Milan

Samuel Castillejo (kiri) berusaha menguasai bola di tengah penjagaan pemain Udinese.

AC Milan akhirnya bissa bernafas lega usai Samuel Castillejo putuskan untuk hengkang dan memilih reuni dengan Gennaro Gattuso di Valencia.

Kabar hengkangnya pemain yang terpinggirkan oleh AC Milan itu diketahui dari laporan pakar transfer Italia, Gianluca Di Marzio.

Dilansir dari laman pribadinya, Castillejo disebut memutuskan untuk kembali ke kampung halamannya, yakni Spanyol dan bergabung dengan Valencia.

Kabar hengkangnya ke Valencia di musim panas ini seakan merealisasikan transfer tertunda pada bursa transfer Januari 2022 lalu.

Sebagai informasi, Valencia sudah mencoba mendatangkan pemain berusia 27 tahun itu sejak Januari. Namun, transfernya sempat tersendat karena persoalan harga.

Baca Juga
Bursa TransferChelseaAC MilanHakim ZiyechLiga ItaliaAC Milan NewsBerita Liga ItaliaBerita Bursa Transfer

Berita Terkini