x

Asnawi Mangkualam Bongkar Resep Gacor di Ansan Greeners, Gara-gara Cuaca?

Senin, 8 Agustus 2022 20:55 WIB
Penulis: Triyoga Sandi Pamungkas | Editor: Prio Hari Kristanto
Tengan tampil gacor bersama Ansan Greeners di K-2 League, bintang Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam, mengungkapkan penyebabnya. Foto: Instagram@asnawi_bhr

FOOTBALL265.COM – Tengan tampil gacor bersama Ansan Greeners di K-2 League, bintang Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam, mengungkapkan rahasianya. 

Asnawi Mangkualam mengaku bahwa cuaca panas dan lembab di sana membuatnya terbiasa dan berhasil menampilkan performa terbaiknya di Ansan Greeners.

Baca Juga

“Cuaca di Korea menjadi sangat panas dan lembab akhir-akhir ini, tetapi mirip dengan cuaca di Indonesia. Jadi sepertinya performa (saya) menjadi lebih baik.” kata Asnawi Mangkualam.

Performa baiknya selama beberapa match terakhir juga dipengaruhi oleh motivasi yang diberikan oleh pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

“Saya selalu tahu bahwa pelatih Shin Tae-yong akan datang, tapi saya tidak tahu dia ada di sini hari ini,” katanya.

Baca Juga

“Namun, itu memberi saya banyak kekuatan untuk memiliki kekuatan nasional. Pelatih datang ke stadion untuk mendukung saya seperti ini,” lanjutnya.

Seperti yang diketahui, Asnawi tampil secara impresif dengan mencetak gol pada dua laga terakhir.

Wakil kapten Timnas Indonesia itu mampu membuktikan bahwa dirinya mampu bersaing di salah satu liga terbaik di Asia.

Baca Juga

Saat ini, Asnawi tengah menjadi sorotan bagi sepak bola Korea Selatan karena penampilannya itu.

Pemain kelahiran Makassar ini digosipkan diincar oleh klub top Liga Korea K-League 1, Jeounbuk Hyundai Motors.  


1. Masuk Starting XI Liga 2 Korea

Asnawi Mangkualam, pemain Timnas Indonesia. Foto: Instagram@asnawi_bhr

Kabar membahagiakan datang dari Asnawi Mangkualam Bahar. Bintang Timnas Indonesia tersebut kembali masuk line-up best team kompetisi kasta kedua Liga Korea Selatan, K-League 2.

Kabar membahagiakan ini terungkap setelah akun resmi Instagram K League @kleague, mengunggah 11 pemain yang menunjukkan performa apik pekan lalu.

Baca Juga

Asnawi Mangkualaman dinobatkan sebagai satu dari tiga gelandang terbaik dalam Starting XI terbaik pekan ke-30 Liga 2 Korea Selatan alias K-League 2.

Bukan tanpa alasan. Asnawi belum lama ini membantu Ansan Greeners memetik kemenangan 3-0 atas Jeonnam Dragons dalam laga yang digelar di Ansan Wa Stadium, Minggu (31/07/22) malam WIB. 

Asnawi kembali diberi kepercayaan oleh pelatih anyar Ansan, Lim Jong-heon, untuk tampil sebagai starter saat menjamu Jeonnam Dragons. 

Baca Juga

Asnawi turun sebagai fullback kanan dalam formasi yang cukup unik, 5-4-1. Kehadiran Asnawi pun memberikan dampak besar bagi Ansan. 

Setelah babak pertama dilalui tanpa gol, Ansan akhirnya membuka keran gol lewat Asnawi Mangkualam pada menit ke 59'. Gol ini sendiri tercipta lewat aksi tunggalnya yang ciamik.

Menguasai bola hasil dari umpan silang dua rekannya di lini tengah, Asnawi tanpa buang waktu langsung menggiring bola tersebut menuju kotak Jeonnam Dragons seorang diri.

Baca Juga

Asnawi meliuk-liuk untuk membuat celah di pertahanan Jeonnam dan langsung melesakkan bola ke gawang lawan. Kiper Jeonnam Dragons bahkan dibuat terpukau oleh aksinya.

Gol Asnawi ke gawang Jeonnam Dragons kemarin mendongkrak semangat anak-anak Ansan Greeners. Setelah itu, mereka makin menekan pertahanan Jeonnam Dragons. 


2. Netizin Geruduk Akun Federasi Sepak Bola Malaysia

Pertandingan antara Timnas Indonesia U-16 vs Vietnam pada laga fase grup Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Minggu (06/08/22).

Merasa kecewa karena Vietnam lolos ke semifinal Piala AFF U-16 2022, netizen Indonesia pun langsung menyerbu akun Instagram milik FA Malaysia.

Sebagaimana diketahui, babak penyisihan grup Piala AFF U-16 2022 baru saja tuntas pada Senin (8/8/22). Myanmar menjadi pemuncak grup C dan lolos ke semifinal menjadi lawan Timnas Indonesia U-16.

Sementara Malaysia yang diharapkan bisa mengalahkan skuad Australia, justru hanya bermain imbang 2-2, sehingga gagal jadi juara grup dan tersingkir dari AFF U-16.

Ketika Malaysia bermain imbang melawan Australia dan mendapat satu poin, maka mereka telah mengumpulkan lima poin.

Sementara Vietnam yang meraih dua kali kemenangan, kini mengantongi enam poin dan unggul atas Malaysia. Vietnam menjadi runner-up terbaik dan melaju ke semifinal bersaing dengan Timnas Indonesia dan dua tim lainnya.

Baca selengkapnya: Kecewa Vietnam Lolos Semifinal Piala AFF U-16, Netizen Indonesia Geruduk IG PSSI-nya Malaysia

Bola InternasionalAsnawi Mangkualam BaharK-LeagueAnsan Greeners

Berita Terkini