Kabarnya Diserang Sesama Pemain, Striker Liga Inggris Alami Luka Serius
FOOTBALL265.COM – Pemain Oldham, Hallam Hope, dikabarkan menjadi korban penyerangan brutal seorang pesepak bola dari sesama klub Liga Inggris, Chesterfield.
Hingga saat ini, polisi dilaporkan masih menyelidiki tuduhan pemain Chesterfield yang tidak disebutkan namanya itu saat menyerang sang striker pada hari Sabtu (03/09/22).
Hallam Hope dikabarkan telah diserang secara brutal di tempat parkir staf setelah kekalahan kandang Oldham dengan skor 2-0.
Alhasil, striker Latics berusia 28 tahun tersebut pun menderita luka serius yang membutuhkan perawatan rumah sakit.
Oldham selaku klub yang menaunginya telah melaporkan insiden tersebut kepada polisi dan memberikan rekaman CCTV untuk membantu penyelidikan.
Menurut Daily Mail, seorang pemain Chesterfield diduga sebagai pelakunya. The Sun kemudian secara langsung menghubungi klub untuk meminta komentar dan mereka segera merilis pernyataan terkait masalah tersebut.
"Menyusul insiden yang terjadi setelah pertandingan hari Sabtu di Oldham Athletic, kami mengetahui adanya tuduhan yang berkaitan dengan pemain Chesterfield yang tidak disebutkan namanya,” bunyi pernyataan itu.
The Latics juga mengonfirmasi bahwa Hallam Hope akan diberi waktu beberapa minggu di luar lapangan untuk memulihkan cederanya:
“Oldham Athletic dengan menyesal harus melaporkan bahwa pemain kami, Hallam Hope, menjadi korban penyerangan ganas pada Sabtu malam. Ia mengalami luka serius yang membutuhkan perawatan rumah sakit dan ia akan absen selama beberapa minggu.”
Kasus ini pun dilaporkan ke polisi dan Oldham telah memberikan rekaman CCTV sehubungan dengan insiden terkait.
1. Kelanjutan Kasus
Oldham mendukung Hope secara penuh dan mendoakan yang terbaik untuk pemain mereka tersebut selama masa pemulihannya.
Saat ini, klub yang berbasis di Lancashire itu tidak akan berkomentar lebih lanjut sementara polisi terus menyelidiki tindak kriminal yang telah terjadi.
Di hari yang sama, juru bicara Kepolisian Greater Manchester telah merilis pernyataan singkat terkait kasus penyerangan Hope.
"Sekitar pukul 01:50 siang pada hari Minggu, 4 September 2022, kami menerima laporan penyerangan dari Boundary Park pada hari Sabtu, 3 September. [Saat ini] penyelidikan sedang berlangsung,” bunyi pernyataan itu.
Chesterfield sendiri juga telah merilis pernyataan terkait kasus yang melibatkan nama pemain mereka.
“Kami [telah] membantu Polisi Greater Manchester dengan penyelidikan mereka. Karena ini adalah penyelidikan yang sedang berlangsung, tidak ada komentar lebih lanjut yang akan dibuat pada tahap ini.”
Hallam Hope sendiri tengah berada di musim keduanya di Oldham. Ia mengawali periode ini dengan cukup baik setelah klub terdegradasi dari League Two musim lalu.
Ia telah mencetak tiga gol dalam tujuh pertandingan meskipun Oldham terus berjuang karena tim John Sheridan hanya meraih dua kemenangan.
The Latics harus terdegradasi dalam keadaan kontroversial musim lalu karena para penggemar memrotes mantan pemiliknya.
Alhasil, invasi lapangan mengakibatkan pertandingan melawan Salford dihentikan sebelum kemudian diselesaikan secara tertutup.
2. Starter Muda Chelsea Ganas di Laga Kontra Chesterfield
Nama Lewis Hall mencuat saat Chelsea menjamu Chesterfield di ajang Piala FA 2021/22, Minggu (09/01/22). Ia menjadi starter termuda untuk The Blues sekaligus Man of The Match di laga ini.
Chelsea berhasil menggasak tim kasta kelima, Chesterfield dalam di ajang Piala FA 2021/22. Tak tanggung-tanggung, The Blues menang dengan skor 5-1.
Chelsea mampu unggul terlebih dahulu lewat Timor Werner di menit ke-6 yang kemudian mampu digandakan oleh Callum Hudson-Odoi di menit ke-18.
Tak berselang lama, giliran Romelu Lukaku yang mampu mencetak gol ketiga Chelsea di laga ini sebelum babak pertama ditutup oleh gol Andreas Christensen di menit ke-39.
Di babak kedua, Chelsea pun kembali mencetak gol kelimanya ke gawang Chesterfield, tepatnya di menit ke-55 lewat eksekusi penalti Hakim Ziyech.
Baca selengkapnya: Lewis Hall: Starter Termuda Chelsea yang Bikin Thomas Tuchel Meleleh