x

Bantu Liverpool Gebuk West Ham, Darwin Nunez Penuhi Ekspektasi Jurgen Klopp

Kamis, 20 Oktober 2022 15:01 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Indra Citra Sena
Liverpool pada akhirnya mendapatkan sinyal-sinyal kebangkitan, usai Darwin Nunez mencetak gol kemenangan atas West Ham United di Liga Inggris (Premier League).

FOOTBALL265.COM – Liverpool akhirnya mendapat sinyal kebangkitan usai Darwin Nunez mencetak gol kemenangan atas West Ham United di Liga Inggris (Premier League).

Untuk kesekian kalinya, pelatih Jurgen Klopp menampilkan racikan baru setelah meninggalkan pakem 4-3-3 andalannya.

Baca Juga

Keputusan untuk menentukan formasi baru tak lepas dari bobroknya penampilan Liverpool sejak awal pelaksanaan musim 2022-2023.

Pada dua pertandingan terakhir, Jurgen Klopp mampu menorehkan kemenangan meski menggunakan dua formasi yang berbeda.

Menghadapi Manchester City, pelatih asal Jerman itu menggunakan formasi 4-2-3-1 dengan mengandalkan Mohamed Salah sebagai ujung tombak.

Baca Juga

Ajaibnya, Liverpool mampu memenangi pertandingan lewat gol tunggal dari Salah. Jurgen Klopp kini kembali mengganti formasinya sehingga berbentuk 4-4-2, mengandalkan Firmino dan Darwin Nunez di lini depan.

Dengan formasinya terkini, Liverpool tampil dengan cukup tajam. Mereka mampu melepaskan 22 tembakan, meski hanya tujuh yang berhasil menuju arah gawang.

Baca Juga

Darwin Nunez pada akhirnya mampu memenuhi ekspektasi Jurgen Klopp, setelah kedatangannya menjadi pembelian termahal klub.

Usai membantu kemenangan Liverpool, berikut INDOSPORT akan mengulas perjalanan Darwin Nunez guna memenuhi ekspektasi dari Jurgen Klopp.


1. Perjalanan Darwin Nunez Musim Ini

Selebrasi Darwin Nunez dalam laga Liga Inggris antara Liverpool vs West Ham United

Ditebus seharga 85 juta pound (sekitar Rp1,48 triliun), Darwin Nunez menjalani musim perdananya di Liga Inggris secara tidak mulus.

Sempat mencetak gol dan assist di laga pembuka Liga Inggris melawan Fulham, perjalanan Nunez harus diwarnai skorsing, usai mendapat kartu merah di pertandingan berikutnya.

Baca Juga

Alhasil, Nunez harus melewatkan tiga pertandingan melawan Manchester United, Bournemouth dan Newcastle.

Hanya saja, pada tiga pertandingan setelah ia kembali dari skorsing, kedatangan Nunez bak sebuah kutukan bagi Liverpool.

Pasalnya, ketika Darwin Nunez diturunkan di pertandingan kontra Everton, Brighton dan Arsenal, Liverpool selalu gagal meraih kemenangan.

Baca Juga

Tapi, ketika Darwin Nunez diturunkan ketika Liverpool menghadapi Manchester City, kedatangannya justru menghadirkan keajaiban.

Berselang empat menit setelah Nunez ditunjuk menggantikan Firmino, Mohammed Salah berhasil memecah kebuntuan dengan mencetak gol untuk kemenangan Liverpool.

Terkini, Darwin Nunez berhasil tampil mengesankan usai menyelinap melewati Thilo Kehrer dan menghadirkan kehancuran bagi West Ham United lewat sundulannya.

Baca Juga

Gol tersebut membuat Nunez hadir sebagai pahlawan, selain penampilan mengesankan Alisson Becker saat menepis penalti West Ham.

Berkat dua kemenangan atas Manchester City dan West Ham United, Liverpool kini menduduki peringkat ketujuh klasemen dan hanya tertinggal tiga poin dari lima besar.


2. Statistik Darwin Nunez di Liverpool

Darwin Nunez, pemain Liverpool. Foto: REUTERS/Lee Smith

Selama pelaksanaan musim baru ini, Darwin Nunez sejatinya memiliki catatan statistik yang cukup menarik. Dia sejatinya berpeluang menciptakan gol (xG) sebanyak 4,50 setelah memainkan tujuh pertandingan di Liga Inggris.

Baca Juga

Hal tersebut berarti, penyerang asal Uruguay itu seharusnya mampu mencetak lebih dari empat gol, meskipun sejauh ini ia hanya bisa mencatatkan tiga gol dari tujuh laga.

Menariknya, Nunez juga memiliki harapan mencetak gol per 90 menit (xG90) sebesar 1,17, yang berarti dia berpeluang untuk menciptakan satu gol di setiap pertandingan.

Statistik tersebut dapat ia kumpulkan setelah melepaskan tembakan dengan rata-rata 7,28 setiap 90 menit selama pertandingan berlangsung.

Baca Juga

Dengan demikian, Nunez sejatinya tidak sepenuhnya gagal ketika ia memutuskan untuk pindah ke Liverpool, setelah menghabiskan musim yang mengagumkan dengan Benfica.

Salah satu kendala yang dihadapinya adalah bahasa dan penyesuaian dengan lingkungan baru di Liga Inggris, namun Darwin Nunez mendapatkan kembali kepercayaan dirinya lewat kemenangan di dua laga terakhir Liverpool .

Oleh karena itu, besar kemungkinan jika Jurgen Klopp terus memberikan kepercayaannya, akan membuat Darwin Nunez menjadi striker yang lebih tajam lagi.

Sumber: Understat

LiverpoolJurgen KloppLiga InggrisDarwin Nunez

Berita Terkini