Kelanjutan Liga 1 Belum Ada Titik Terang, Besok PT LIB Menghadap Polri
FOOTBALL265.COM - PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi baru saja selesai menggelar Rapat Koordinasi dengan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora). Rakor ini pun tak lepas untuk membahas kelanjutan Liga 1 Indonesia 2022-2023.
Rakor ini sendiri dipimpin langsung oleh Menpora, Zainudin Amali. Dia mengatakan memang belum ada keputusan terkait kelanjutan Liga 1 2022-2023.
Sebelumnya, PT LIB memang sudah memiliki beberapa opsi tanggal lanjutan Liga 1 2022-2023. Dimulai dari 18, 25 November, hingga terbaru adalah 2 Desember.
"Kami tadi sudah melakukan Rapat Koordinasi dengan beberapa instansi terkait urusan sepak bola nasional," kata Zainudin Amali, Senin (28/11/22).
"Pertama tentu soal persiapan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 dan kedua persiapan timnas Indonesia," tambah Menpora.
Perihal kelanjutan Liga 1 2022-2023, Menpora menegaskan nantinya yang akan memutuskan adalah pihak kepolisian. PSSI dan PT LIB bakal sowan ke Polri untuk membahas perizinan lanjutan kompetisi, Selasa (29/11/22).
"Untuk menuju kompetisi dibutuhkan perbaikan-perbaikan. Itulah kami dengarkan dari PSSI dan PT LIB bagaimana perubahannya," cetusnya.
"Jadi masih ada satu tahapan lagi, di mana pihal Polri akan mengundang langsung pengeloloa kompetisi dan PSSI untuk merumuskan seperti apa," lanjut Menpora
"Dari situ nanti akan Polri merumuskan apakah kompetisi ini lanjut atau tidak. Jadi, Polri masih butuh waktu sekali lagi untuk rapat koordinasi khusus pengamanan," tukas Zainudin Amali.
1. Shin Tae-yong Rombak Skuat Timnas Indonesia?
Belum lama ini, PSSI mengumumkan 28 pemain pilihan Shin Tae-yong, untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) bersama Timnas Indonesia jelang Piala AFF 2022.
TC Timnas Indonesia untuk persiapan Piala AFF 2022 dimulai pada 28 November 2022 atau hari ini di Bali. Setelah itu, Shin Tae-yong akan mengerucutkan skuat untuk didaftarkan ke AFF.
Ajang sepak bola paling bergengsi se-Asia Tenggara ini dijadwalkan berlangsung pada 23 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023.
Timnas Indonesia sendiri telah tergabung ke dalam Grup A bersama Thailand, Filipina, Kamboja dan Brunei Darussalam. Mereka memiliki kans besar lolos lantaran AFF telah menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Grup A.
Sementara itu, dalam pemanggilan 28 pemain ke Skuat Garuda senior, ada nama dua pemain naturalisasi baru yakni Jordi Amat dan Sandy Walsh.
Kemudian tiga pemain yang berkarier di Eropa yakni Elkan Baggott, Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman juga ikut dipanggil Shin Tae-yong.
Selain pemain yang dipanggil, ternyata ada total 16 pemain alumni skuat Garuda di Piala AFF 2020 lalu yang dicoret oleh Shin Tae-yong.
Yang menjadi perhatian adalah tidak adanya sosok Evan Dimas, Alfeandra Dewangga, Irfan Jaya dan Ezra Walian. Tentu dicoretnya para alumni tersebut bukan tanpa alasan dilakukan oleh Shin Tae-yong.